Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alvaro Morata Buka Pintu Balik ke Real Madrid

By Ade Jayadireja - Sabtu, 10 Februari 2018 | 15:08 WIB
Reaksi penyerang Chelsea Alvaro Morata seusai laga Piala Liga Inggris lawan Bournemouth di Stamford Bridge, London, 20 Desember 2017. (GLYN KIRK / AFP)

Belum semusim bersama Chelsea, Alvaro Morata membuka peluang untuk kembali ke Real Madrid.

Alvaro Morata pindah dari Real Madrid ke Chelsea pada bursa musim panas 2017.

Transfer striker kebangsaan Spanyol itu menelan biaya sampai 60 juta pounds (Rp 1,1 triliun), nilai tertinggi dalam sejarah The Blues.

(Baca juga: Satu Postingan Neymar di Medsos Seharga 60 Unit Apartemen Meikarta)

Kendati kini sudah berseragam Chelsea, hati Alvaro Morata masih berada di Madrid.

Hal tersebut bisa dimaklumi karena ia lahir di ibu kota Spanyol.

"Saya harus menghargai Chelsea yang telah mengerahkan kemampuan terbaik untuk mendapatkan saya," ucap Morata seperti dikutip BolaSport.com dari Dailymail.

(Baca juga: Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Jadi Tetangga di Piala Dunia 2018)

"Akan tetapi, Madrid selalu Madrid," tutur pemain berusia 25 tahun itu.

Banyak kenangan indah yang didapat Morata selama menjadi anggota Madrid.

Bermain selama dua periode (2010–2014 dan 2016-2017), sang juru gedor mendapatkan total delapan gelar yang dua di antaranya datang dari Liga Champions.

 

Inilah lima investor terbesar di Liga Inggris. . Pemilik saham 87% Manchester City, Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan via Abu Dhabi United Group hanya menginvestasikan 210 juta poundsterling. . Bagaimana tanggapan kalian? . #Chelsea #ManchesterUnited #Arsenal #Liverpool #ManchesterCity #PremierLeague #LigaINggris

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on