Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thibaut Courtois Akui Tengah Membuka Pembicaraan dengan Real Madrid

By Kautsar Restu Yuda - Kamis, 22 Februari 2018 | 04:21 WIB
Kiper Chelsea, Thibaut Courtois, saat merayakan kemenangan pada akhir laga Liga Inggris antara Tottenham dan Chelsea di Stadion Wembley, London, pada 20 Agustus 2017. (BEN STANSALL/AFP)

Penjaga gawang Chelsea, Thibaut Courtois, siap membuka pembicaraan dengan Presiden Real Madrid, Florentino Perez.

Real Madrid tengah mencari kiper anyar guna memperkuat lini pertahanan mereka.

Kiper Athletic Bilbao, Kepa Arrizabalaga, urung didapat setelah memilih memperpanjang kontrak dengan klubnya tersebut.

Thibaut Courtois dan David de Gea menjadi nama yang paling diinginkan Real Madrid pada bursa transfer selanjutnya.

Chelsea masih terus berupaya mempertahankan Thibaut Courtois yang kontraknya bakal habis pada Juni 2019.

Kiper asal Belgia itu hingga kini belum memperpanjang kontrak.

Klub asuhan Antonio Conte itu berencana mengajukan tawaran gaji sebesar 200 ribu pounds per pekan.

Namun, belum ada kesepakatan antara agen Courtois dengan The Blues.

Courtois sebelumnya mengklaim bahwa hatinya ada di Madrid, tapi sekarang dia mengatakan bahwa ada salah paham, meskipun dia memiliki keluarga di ibukota Spanyol.

"Saya belum tahu tentang masa depan saya, ketika saya mengatakan bahwa hati saya berada di Madrid, itu salah paham, walaupun saya memiliki dua anak di Spanyol, di Madrid," katanya seperti dikutip BolaSport.com dari COPE.