Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
FC Barcelona perlu waspada saat menjamu Atletico Madrid pada pertandingan Liga Spanyol di Camp Nou, Barcelona, Spanyol, Minggu (4/3/2018) malam WIB. Pelatih tim tamu, Diego Simeone, adalah sosok yang kerap menyusahkan juru taktik Blaugrana, Ernesto Valverde.
Penyebabnya adalah rekor pertemuan kedua pelatih ini di Liga Spanyol.
Seperti diketahui, Ernesto Valverde pernah melatih Valencia dan Athletic Bilbao.
Selama melatih kedua klub tersebut sejak 2013 dan ditambah FC Barcelona, Valverde bertemu Simeone 12 kali.
(Baca juga: Man City Bisa Patenkan Juara Pada Derby Manchester, Fans Man United Wajib Kuatkan Doa!)
Dia tidak pernah menang sekali pun atas Simeone dengan catatan 4 kali seri dan 8 kali kalah.
Kekalahan terakhir Valverde melawan Atletico Madrid dan Simeone-nya adalah pada musim 2016-2017 ketika Atletico Madrid menang 3-1 atas Athletic Bilbao.
Valverde masih bertemu Simeone setelah dia menjadi pelatih Barcelona. Lagi-lagi, Valverde gagal menang.
Barcelona hanya bermain 1-1 melawan Atletico Madrid pada laga pekan ke-8 Liga Spanyol di Stadion Wanda Metropolitano, 14 Oktober 2017.
Namun demikian, Valverde boleh berharap peruntungannya berubah kali ini. Apalagi, dia belum terkalahkan dari 26 pertandingan di Liga Spanyol.
Simeone sendiri mengakui pencapaiannya.
(Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Spanyol Jumat (2/3/2018) - Laju Barcelona Tertahan)
"Banyak yang meragukan Ernesto Valverde saat datang ke Barcelona. Dia berada di Bilbao yang sistemnya sangat berbeda dari Barcelona, tetapi kerjanya saat ini lebih baik dari pelatih lain," tutur sosok asal Argentina tersebut.