Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sumpah Luka Modric Bisa Jadi Bumerang yang Memaksanya Mendekam di dalam Kurungan

By Sabtu, 3 Maret 2018 | 13:00 WIB
Gelandang Real Madrid, Luka Modric, saat tiba di Pengadilan Osijek untuk memberikan keterangan dalam kasus praktik korupsi yang dilakukan mantan Direktur Dinamo Zagreb, Zdravko Mamic pada 13 Juni 2017. (STRINGER / AFP)

Sumpah bisa membawa petaka. Itu kini mengancam bintang Real Madrid asal Kroasia, Luka Modric.

Modric dituduh jaksa telah melakukan sumpah palsu pada Juni 2017.

Sumpah itu soal detail transfernya dari Dinamo Zagreb ke Tottenham Hotspur tahun 2008.

Jika terbukti bersalah, maka dia bisa dijatuhi hukuman selama 5 tahun.

(Baca Juga: Real Madrid Bakal Jual 10 Pemain, Termasuk Teman Kesayangan Cristiano Ronaldo)

Ketika Modric masih bermain untuk Dinamo Zagreb, di klub itu ada Mamic yang perupakan tokoh berpengaruh.

Diduga ada pembayaran kas yang digelapkan dalam transfer Modri.

Mamic, adiknya dan dua orang lagi diduga telah memotong hasil pembayaran pemain.

Mereka didakwa melakukan korupsi yang menyebabkan Dinamo Zagreb rugi sekitar 15 juta euro (sekitar Rp 254 miliar).

Sedangkan negara dirugikan sebesar 1,5 juta euro (sekitar Rp 25,4 miliar).