Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andres Iniesta Jadi Tumbal Kemenangan Barcelona atas Atletico Madrid

By Putra Rusdi Kurniawan - Senin, 5 Maret 2018 | 09:49 WIB
Striker FC Barcelona, Luis Suarez (kanan), merayakan golnya bersama Andres Iniesta dalam laga Liga Spanyol kontra Deportivo Alaves di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 28 Januari 2018. (JOSEP LAGO/AFP)

Kemenangan FC Barcelona atas Atletico Madrid dengan skor 1-0 harus dibayar mahal dengan cederanya Andres Iniesta.

FC Barcelona sukses menaklukan Atletico Madrid di markas mereka, Stadion Camp Nou, pada lanjutan Liga Spanyol, Minggu (5/3/2018).

Gol tunggal kemenangan Barcelona diciptakan oleh tendangan bebas Lionel Messi pada menit ke-26.

Dengan kemenangan ini, El Barca kokoh di puncak klasemen dan sukses melebarkan jarak dengan Atletico Madrid menjadi delapan poin.

(Baca Juga: Dihina Saat Masuk Lapangan, Pemain Barcelona Ini Jadi Trending Topic)

Namun kemenangan terbaru skuat asuhan Ernesto Valverde ini harus menelan korban dengan cederanya sang kapten, Andres Iniesta.

Dilansir BolaSport.com dari situs resmi Barcelona, Andres Iniesta hanya bermain selama 34 menit pada saat laga ini.

Dia mengalami cedera cedera hamstring.

(Baca Juga: Kejutan! Berstatus Finalis 2016, Indonesia Kalah dari Vietnam pada Penentuan Unggulan Piala AFF 2018)

Posisi Andres Iniesta dalam laga kontra Atletico Madrid kemudian digantikan oleh Andre Gomes.