Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski berhasil menjuarai Piala Super Catalunya, satu pemain Barcelona menjadi korban karena mengalami cedera saat laga.
Barcelona menang atas Espanyol 4-2 mlalui adu penalti di Stadion Camp d'Esports, Lleida dalam laga bertajuk Piala Super Catalunya pada Rabu (8/3/2018) atau Kamis dini hari WIB.
Barcelona berhak menjuarai turnamen yang berlevel regional ini.
Meski meraih trofi, namun ada satu pemain di skuat utama Barcelona yang menjadi korban, yaitu Denis Suarez.
Gelandang asal Spanyol ini bermain selama 45 menit dan harus ditarik keluar oleh Ernesto Valverde.
Posisinya digantikan oleh Rivera.
Denis Suárez was replaced in the first half due to injury.
— FC Barcelona (@FCBarcelona) 7 March 2018
Christian Rivera has come on #SupercopaCAT
pic.twitter.com/NERdZCOScy
(Baca juga: Bukan Cristiano Ronaldo, Si Pembunuh PSG Sesungguhnya Muncul dari Lini Tengah Real Madrid)
Usai laga, Ernesto Valverde mengkonfirmasi cedera Denis Suarez.
"Sayang sekali soal cederanya, tetapi itu hanya cedera otot saja. Saya tak berpikir ia bakal absen lama, ia akan kembali ke skuat kami segera," ujar Valverde dinukil BolaSport.com dari Marca.
Valverde juga memuji penampilan anak asuhnya tersebut dalam memimpin lini tengah Barcelona.
"Saya senang dengan cara dia bermain karena ia sangat berkomitmen pada laga ini, dan ia selalu mencoba apapun," ucapnya.
Barça are #SupercopaCAT champions! #ForçaBarça pic.twitter.com/BkaTRnNQa7
— FC Barcelona (@FCBarcelona) 7 March 2018
Walau berlaga di turnamen regional, skuat utama Barcelona tak turun pada laga ini. Lionel Messi dkk tetap menjalani latihan di kompleks latihan Ciutat Esportiva Joan Gamper.
Skuat juara Piala Super Catalunya adalah campuran pemain cadangan Barcelona dan pemain muda Barcelona B.