Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sisa 8 Laga Lagi, Bisakah Barcelona Jadi Tim Spanyol Pertama yang Pecahkan Rekor Ini?

By Taufan Bara Mukti - Minggu, 1 April 2018 | 17:00 WIB
Dua pemain Barcelona, Lionel Messi dan Luis Suarez, bersalaman pada pertandingan versus Sevilla di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, pada Sabtu (31/3/2018) atau Minggu dini hari WIB. (CRISTINA QUICLER/AFP)

Musim ini Barcelona tampil istimewa dan merajai kompetisi domestik, Copa del Rey dan Liga Spanyol.

Barcelona berpeluang meraih gelar pertama mereka musim ini kala menghadapi Sevilla pada partai final Copa del Rey, Sabtu (23/4/2018).

Di Liga Spanyol, Barcelona lebih impresif lagi.

Hingga saat ini, tim arahan Ernesto Valverde belum sekali pun menelan kekalahan di Liga Spanyol musim ini.

Dari 30 pertandingan sejauh ini, Barcelona mencatatkan 23 kemenangan dan tujuh kali hasil imbang.


Para pemain Barcelona merayakan gol Paco Alcacer ke gawang Athletic Bilbao pada laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, 18 Maret 2018. ( PAU BARRENA / AFP )

Dengan sisa delapan laga lagi, Barcelona berpeluang menjadi tim Spanyol pertama yang mencatatkan rekor invincibles, alias tak terkalahkan selama semusim.

Delapan laga yang bakal dihadapi Barcelona adalah melawan CD Leganes, Valencia, Celta Vigo, Deportivo La Coruna, Real Madrid, Villarreal, Levante, dan Real Sociedad.

Valencia dan Real Madrid menjadi partai yang paling menantang bagi Barcelona sebelum menutup musim 2017-2018.

Namun, bukan berarti tim-tim lain seperti Leganes, Celta Vigo, dan Villarreal tak berpotensi menjegal langkah Barcelona.