Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Super! Cristiano Ronaldo Miliki 13 Otot yang Menunjang Performanya di Lapangan

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 14 April 2018 | 15:05 WIB
Cristiano Ronaldo merayakan gol penentu kelolosan Real Madrid ke semifinal Liga Champions atas Juventus pada duel di Santiago Bernabeu, Madrid, 11 April 2018. (OSCAR DEL POZO / AFP)

Media asal Spanyol, El Mundo membuat sebuah pemetaan mengenai otot-otot Cristiano Ronaldo.

Cristiano Ronaldo kembali memamerkan otot-ototnya saat berselebrasi usai mencetak gol lewat tendangan penalti saat Real Madrid melawan Juventus di laga leg kedua babak perempat final Liga Champions, di Santiago Bernabeu, Rabu (11/4/2018) atau Kamis dini hari WIB.

Cristiano Ronaldo berhasil membawa Real Madrid lolos ke semifinal meski mengalami kekalahan 1-3 dari Juventus.

Real Madrid berhak lolos karena pada leg pertama, Los Blancos menang 3-0 atas Juventus di Stadion Allianz, Turin.

Sukses menjadi pahlawan, selebrasi Cristiano Ronaldo masih menjadi sorotan. Publik masih terkesima dengan otot-otot yang dipamerkan Ronaldo di akhir laga.


Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Juventus dalam laga di Santiago Bernabeu, Rabu (11/4/2018)(OSCAR DEL POZO / AFP)

(Baca juga: Mengapa Kaki Aaron Ramsey Dijahit Menggunakan Staples? Begini Penjelasannya)

Media asal Spanyol El Mundo, sampai-sampai membuat pemetaan soal otot Ronaldo.

Mereka bahkan sempat berbicara dengan seorang fisioterapis dari Fisio Retiro Clinic, Pablo Cardenal, yang menyatakan otot-otot Cristiano sangat menunjang dirinya saat bermain.

"Itu memberinya kekuatan dan daya ledak, kecepatan dan ketahanan, kualitas bersamaan dengan bakat dan teknik yang ia miliki membuatnya menjadi pemain yang hebat," ujar Cardenal.