Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kemenangan Barcelona merengkuh gelar La Liga musim ini menjadi kado manis perpisahan untuk Andres Iniesta.
Andres Iniesta dipastikan tidak akan bersama Barcelona pada musim depan.
Hal itu diutarakan setelah gelandang berusia 33 tahun itu kabarnya memutuskan untuk melanjutkan karier di Liga Super China.
Dikabarkan gelandang veteran itu akan bergabung dengan klub tiongkok, Chongqing Lifan sebagai pelabuhan baru selanjutnya.
Kepindahan sang jendral lapangan tengah Blaugrana itu ternyata membuat Barcelona mulai mencari pengganti sepadan.
(Baca juga: Ada yang Ingat? Korea Utara Pernah Menggegerkan Dunia Gara-gara 'Juara' Piala Dunia 2014)
Barcelona dilaporkan sedang mengincar gelandang milik Lazio yang juga gelandang internasional Spanyol, Luis Alberto.
Dilansir BolaSport.com dari laman Football-espana, raksasa Catalan itu melihat gelandang Lazio, Luis Alberto menjadi sosok ideal pengganti Iniesta.
Keseriusan Barcelona mendatangkan Alberto terlihat saat mereka mengirimkan tim pemandu bakat ke Italia.
Tim pemandu bakat itu dikabarkan menonton pertandingan klub Luis Alberto, yaitu Lazio melawan AS Roma pada laga Derby della Capitale yang berakhir imbang 0-0.
Bersama Lazio musim ini, mantan gelandang Liverpool itu sudah mengoleksi 46 penampilan, dengan 12 gol serta 20 assist pada semua ajang kompetisi.
(Baca juga: Diam-diam Arsenal dan Chelsea Endus Gelandang Ini, Siapa?)
Selain menawan bersama Lazio, pemain 25 tahun itu juga pernah memperkuat Barcelona B.
Selama memperkuat Barcelona B, ia telah mengoleksi 38 penampilan, dengan 11 gol serta 18 assist.
Catatan mentereng itulah yang membuat Barcelona percaya sanggup menjadi penerus Andres Iniesta.