Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Parade kemenangan Barcelona diwarnai insiden antara pemain dengan jurnalis yang meliput acara tersebut.
Barcelona mengadakan parade kemenangan usai menjuarai Copa del Rey untuk yang ketujuh dalam 10 tahun terakhir.
Barcelona menjadi juara setelah menumbangkan Deportivo La Coruna dengan skor 4-2, Senin (30/4/2018).
Dengan selisih 11 poin, Barcelona tak mungkin terkejar oleh Atletico Madrid yang tinggal menyisakan tiga laga lagi.
Seluruh skuat Barcelona pun melakoni konvoi kemenangan usai menjuarai La Liga pada Selasa (1/5/2018).
Namun, ada hal memalukan yang terjadi pada acara tersebut.
Bek Barcelona, Samuel Umtiti, barangkali terlalu girang merayakan keberhasilan timnya.
Dia bernyanyi sambil menari selama pesta tersebut digelar.
(Baca Juga: Seperti Iniesta, 5 Pemain Ini Sulit untuk Dibenci Bahkan oleh Tim Rival Sekalipun)
Bahkan, Umtiti menyiramkan bir kepada seluruh orang yang berada di atas bus dengan atap terbuka itu.
Bir yang disiram Umtiti tersebut ternyata mengenai para pendukung dan jurnalis yang berada di bawah bus tersebut.
Nahas bagi Umtiti, jurnalis wanita dari radio Cadena Cope bernama Helena Condis tak terima dengan aksi Umtiti.
Helena mencak-mencak karena terkena siraman bir dari Umtiti.
Dia pun melampiaskan amarahnya kepada bek asal Prancis itu.
Sumpah serapah pun meluncur dari mulut wanita asal Spanyol itu.
(Baca Juga: Badai Cedera Hantam Real Madrid dan Bayern Muenchen, 7 Pemain Bintang Tumbang)
"Saya berkata padanya, 'Saya bersumpah akan membunuhmu!'," kata Helena sebagaimana dilansir BolaSport.com dari Sport.
"Dia menari dan melompat-lompat sambil menyiramkan bir ke sekeliling bus. Saya membuat gestur akan menggorok lehernya," ujar Helena lagi.
Meski dimaki-maki oleh Helena, Umtiti justru terlihat cengar-cengir dari atas bus.
Berikut cuplikan video insiden itu: