Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bintang Barcelona, Andres Iniesta, berpotensi satu tim dengan bintang timnas Thailand andai bergabung dengan klub Liga Jepang pada musim 2018-2019.
Seperti diketahui sebelumnya, Andres Iniesta secara resmi mengumumkan bahwa ia akan meninggalkan Barcelona pada akhir musim 2017-2018.
Teka-teki ke mana Iniesta akan berlabuh pun terus menjadi pertanyaan.
Iniesta sempat mengatakan bahwa ia tak ingin bergabung dengan klub Eropa karena tak mau bertemu Barcelona nantinya.
Gelandang berusia 33 tahun itu pun sempat santer dikabarkan akan bergabung ke klub Liga China, Chongqin Lifan.
Namun baru-baru ini, Presiden Chongqin Lifan, Jian Lizhang, menyangkal bahwa kedatangan Andres Iniesta ke klubnya semakin dekat.
Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, pihak Chongqin Lifan dikabarkan batal mendatangkan Andres Iniesta karena aturan transfer yang diterapkan Federasi Sepak Bola China.
"Kami tidak akan melanggar kebijakan yang diterapkan federasi atau kami akan mengubah pasar," ujar Jian Lizhang.
(POPULER) Resmi, Asia Tenggara Punya Wakil di Premier League Musim Depan https://t.co/4BA3bad7PK
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 7 Mei 2018
Kondisi ini kabarnya siap dimanfaatkan oleh klub Jepang, Vissel Kobe.
Klub yang kini diperkuat Lukas Podolski ini siap mendatangkan Iniesta dengan kontrak selama tiga tahun bernilai 22 juta poundsterling.
Sponsor Barcelona yakni Rakuten diyakini bakal menjadi jembatan antara Iniesta dengan Vissel Kobe.
[POPULER] Berkat Mohamed Salah, Media Internasional Ingin Tahu Apa Arti Sujud https://t.co/5obKFrW0IM
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 4 Mei 2018
Dilansir BolaSport.com dari Cadena SER, kesepakatan personal kabarnya telah dilakukan oleh CEO Rakuten, Hiroshi Mikitani.
Selain berpotensi akan satu klub dengan Podolski, Iniesta juga berpeluang menjadi rekan setim bintang timnas Thailand, Theerathon Bunmathan.
Theerathon Bunmathan merupakan pemain milik Muangthong United yang saat ini sedang dipinjamkan ke Vissel Kobe.
Andai dipermanenkan oleh Vissel Kobe, bukan tak mungkin bintang timnas Thailand itu akan bahu membahu bersama Andres Iniesta dan Lukas Podolski di Vissel Kobe.
(Baca Juga: Usai Laga Panas El Clasico, Pelatih Real Madrid Cegat Kapten Barcelona di Lorong Stadion)
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on