Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kiper Atletico Madrid, Jan Oblak, kembali dianugerahi penghargaan Zamora berkat penampilan apiknya di Liga Spanyol 2017-2018.
Jan Oblak berhak atas trofi Zamora setelah mencatatkan rasio kebobolan paling sedikit dibanding kiper-kiper lain di kasta teratas sepak bola Negeri Matador.
Sosok berkebangsaan Slovenia itu memiliki rata-rata kemasukan 0,53 per laga.
(Baca juga: Empat Bintang Barcelona Gotong Royong Tahan Kepergian Neymar ke Real Madrid)
Ia mengungguli rivalnya dari FC Barcelona, Marc-Andre ter Stegen, yang mengukir rataan 0,58 kebobolan per pertandingan.
Gelar tersebut adalah yang ketiga secara berturut-turut bagi Jan Oblak alias hattrick.
Ia menyamai koleksi piala Ricardo Zamora, Gregorio Blasco, Jose Vicente Train, Salvador Sadurni, dan Luis Arconada
(Baca juga: Iago Aspas, Pemain Spanyol Tersubur yang Pernah Mentas di Jakarta)
Zamora merupakan gelar yang diberikan kepada penjaga gawang dengan rasio kebobolan terendah dalam semusim di Liga Spanyol.
Rekor pemilik gelar terbanyak saat ini masih dipegang oleh Antoni Ramallets dan Victor Valdes yang sama-sama memiliki lima buah.
(Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions 2018 - Real Madrid Vs Liverpool FC)