Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Belum bermain untuk FC Barcelona, Arthur Melo sudah mendapatkan ancaman dari Lionel Messi yang merupakan megabintang klub juara Liga Spanyol tersebut.
Arthur Melo baru akan memperkuat Barca mulai musim 2018-2019.
Kemampuan gelandang berusia 21 tahun itu ternyata mendapatkan keraguan dari Lionel Messi.
(Baca juga: Antisipasi Trio MSG Barcelona, Real Madrid Siapkan Trisula Tandingan)
Menurut sumber internal Barca kepada Diario Gol, sang superstar meminta manajemen klub untuk melego Arthur Melo jika tak bisa beradaptasi dengan baik pada bulan pertama di Camp Nou.
Lionel Messi memang punya kekuatan dan pengaruh besar di Blaugrana karena kontribusinya yang luar biasa di atas lapangan.
Kapten timnas Argentina itu disebut trauma dengan kejadian Yerry Mina.
(Baca juga: Bak Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Raja Penalti Liga Spanyol Tak Dilirik Guardiola)
Datang ke Barcelona pada pertengahan musim 2017-2018 dengan banderol 11,8 juta euro (Rp 196,7 miliar), Mina dicap gagal setelah cuma turun enam kali di semua kompetisi.
Wacana penjualan sang palang pintu pun mencuat ke permukaan.
Kembali ke cerita awal, Arthur Melo punya kualitas bagus sebagai gelandang.
Ia memiliki presentase akurasi operan sampai 92 persen di Liga Brasil musim ini.
Angka tersebut melebihi gelandang-gelandang top Barcelona macam Philippe Coutinho (86 persen), Ivan Rakitic (90), Sergio Busquets (90), dan Paulinho (87).