Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Usai Zinedine Zidane memutuskan mundur dari kursi kepelatihan Real Madrid, Gareth Bale langsung memanggil agennya untuk berbicara kepada pihak Real madrid terkait masa depannya.
Mundurnya Zidane dari Real Madrid telah memunculkan harapan Garteh Bale untuk bertahan di Santiago Bernabeu.
Sebelumnya, winger asal Wales ini mengindikasikan bakal hengkang karena ingin bermain di setiap pertandingan.
"Saya ingin bermain setiap minggu, sesuatu yang saya tak bisa lakukan musim ini. Saya mengalami cedera selama 5 minggu dan tak bermain secara reguler," ujarnya setelah final Liga Champions.
Dilansir BolaSport.com dari AS, setelah Zidane mengumumkan berhenti dari Real Madrid melalui konferensi pers, Bale memberikan izin kepada agennya, Jonathan Barnett untuk berbicara dengan Real Madrid terkait masa depannya di Real Madrid.
(Baca juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Jerman di Fase Grup)
Eks manajer Wales, John Toshack menyatakan masa depan Bale di Real Madrid belum jelas.
Hal ini bergantung pada pembicaraan anara Jon Barnett dan general manager Real Madrid, Jose Angel Sanchez.
Gareth Bale menjadi satu-satunya pemain Real Madrid yang tak mengucapkan seuatu kepada Zidane.
Hingga berita ini diturunkan, Bale tak mengunggah twit ataupun gambar soal kepergian sang pelatih di sosial media.
Muchas Felicidades Lucas https://t.co/Tzz8boXaBc
— Gareth Bale (@GarethBale11) 31 May 2018
Padahal pada hari yang sama Bale mengunggah twit ucapan selamat untuk rekan setimnya, Lucas Vazquez, yang baru saja dikaruniai anak.
Tentu ini semakin membuktikan jika ada rasa perselisihan di antara Bale dan Zidane.
(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)