Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Real Madrid tidak akan dinakhodai oleh Zinedine Zidane lagi dalam mengarungi musim kompetisi 2018-2019.
Zinedine Zidane telah resmi mengundurkan diri dari kursi kepelatihan Real Madrid.
Pelatih asal Prancis tersebut mengumumkan keputusan itu di Santiago Bernabeu, Kamis (31/5/2018).
Sepeninggal Zidane, Real Madrid mulai sibuk mencari calon pengganti.
Calon pengganti Zidane cukup beruntung, karena akan mendapat warisan untuk melatih Real Madrid.
(Baca Juga: Pilih Mundur, Nasib Zinedine Zidane Lebih Baik dari 5 Mantan Pelatih Real Madrid)
Dilansir BolaSport.com dari Marca, inilah 5 warisan yang ditinggalkan Zidane untuk penerusnya:
1. Kondisi ruang ganti
Meski sempat dikabarkan ada kubu-kubu dalam ruang ganti Real Madrid, kabar tersebut telah terpatahkan.
Usai memenangi Liga Champions, kondisi ruang ganti Real Madrid sangat positif.
Zinedine Zidane sukses membuat suasana ruang ganti El Real seperti keluarga.
Hal itu dinilai sebagai modal bagus untuk pengganti Zidane, karena tak semua pelatih sukses melakukan hal tersebut.
2. Mentalitas
Usai memenangkan trofi Liga Champions tiga kali beruntun, para pemain Real Madrid dinilai tahu bagaimana caranya untuk menang.
Para pemain Real Madrid telah memiliki mental juara di bawah Zidane.
Pasalnya, tidak mudah untuk memenangi Liga Champions tiga musim beruntun jika tidak memiliki mental juara.
(Baca Juga: 5 Kartu Merah Paling Ikonik di Piala Dunia, Termasuk Aksi Curang Luis Suarez!)
3. Starter
Dari 24 pemain di skuat utama Real Madrid, ada 16 pemain yang diklaim siap menjadi starter.
Itu artinya, kualitas setiap pemain Real Madrid hampir setara.
Skuat Real Madrid bisa menerapkan rotasi jika ada pemain yang mengalami cedera.
4. Berkembang
Zinedine Zidane dinilai sukses membuat para pemain Real Madrid berkembang.
Casemiro, Lucas Vazquez, Marco Asensio, dan Keylor Navas disebut sebagai para pemain yang berkembang pesat ketika dilatih oleh pria berkepala plontos itu.
Penerus Zidane bisa memanfaatkan kondisi tersebut, karena para pemain Real Madrid masih bisa terus berkembang.
5. Taktik
Zidane telah membuat para pemain Real Madrid terbiasa dengan berbagai taktik.
Dari formasi 4-3-3 standar, 4-4-2, hingga 4-3-2-1 dengan Isco yang memainkan peran sebagai pemain nomor 10, sudah pernah dimainkan oleh Zidane.
(Baca Juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Spanyol di Fase Grup)
Kebiasaan ini membuat pemain Real Madrid akan mudah beradaptasi dengan strategi pelatih baru.