Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Targetkan Rp 1,6 Triliun dari Penjualan Pemain Tak Terpakai

By Ade Jayadireja - Rabu, 6 Juni 2018 | 01:23 WIB
Gelandang FC Barcelona, Andre Gomes, Philippe Coutinho, dan Paulinho, melakukan pemanasan dalam laga leg kedua perempat final Copa del Rey kontra Espanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, pada 25 Januari 2018. (LLUIS GENE/AFP)

FC Barcelona menargetkan pemasukan yang besar dari hasil penjualan pemain.

Barca telah menyiapkan daftar pemain yang bakal dijual pada bursa transfer musim panas 2018.

Ada lima pemain yang berpotensi angkat koper dari Camp Nou.

(Baca juga: Pemain Kena Kartu Merah, Italia Gagal Menang dari Belanda)

Mereka adalah Paco Alcacer, Aleix Vidal, Andre Gomes, Rafinha, dan Munir El Haddadi.

Kelimanya masuk daftar jual lantaran minim kontribusi dan menit bermain di tim.


Striker FC Barcelona, Paco Alcacer, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Sporting CP dalam laga Grup D Liga Champions di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, pada 5 Desember 2017.(LLUIS GENE/AFP)

Dilansir BolaSport.com dari AS, angka yang ditargetkan Barca dari penjualan kelima pemain tersebut adalah 100 juta euro (Rp 1,6 triliun).

Andai target tercapai, Barca akan punya modal besar buat menebus klausul pelepasan Antoine Griezmann di Atletico Madrid yang bernilai 110 juta euro atau sekitar Rp 1,78 triliun.

(Baca juga: Ini Pemain Termurah di Piala Dunia 2018, Harganya Kalah dari Tas Syahrini)