Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dominasi Lionel Messi pada Liga Spanyol musim 2017-2018 terasa nyata, bahkan tak ditemui di liga-liga lain di Eropa.
Liga-liga Top Eropa menyelesaikan kompetisi satu musimnya pada bulan Mei 2018.
Liga Inggris melangsungkan pekan ke-38 pada tanggal 13 Mei 2018.
Liga Spanyol menggelar pekan pertandingan terakhir pada 21 Mei 2018. Tanggal yang sama pun diambil oleh Liga italia.
(Baca Juga: Jimat Real Madrid Telah Hilang, Kini Juventus Berusaha Rebut Mateo Kovacic)
Sedangkan Liga Prancis menggelar pertandingan terakhir pada 20 Mei 2018.
Liga Jerman menjadi liga yang selesai paling cepat karena pekan terakhirnya digelar pada 12 Mei 2018.
Jika ditanya soal dominasi pemain, hanya Lionel Messi yang mencatatkan poin dominan di Liga Spanyol.
(Baca juga: Jelang Spanyol Vs Portugal, David De Gea Sudah Khatam Seluk Beluk Cristiano Ronaldo)
Dilansir BolaSport.com dari catatan Bet365, dominasi tersebut terlihat pada catatan gol terbanyak, assist terbanyak, catatan umpan kunci dan dribel.
Di Liga Inggris, Mohamed Salah menjadi pencetak gol terbanyak, sedangkan Kevin De Bruyne puncaki daftar top assist.
Sedangkan catatan umpan kunci terbanyak dibukukan oleh Mesut Oezil, dan statistik dribel dicatatkan oleh Eden Hazard.
(Baca Juga: Sudah Miliki 5 Stok, Manchester United Masih Incar 8 Pemain Bek Tengah Ini)
Di Liga Jerman, keempat catatan tersebut memang didominasi oleh Bayern Muenchen, namun tidak oleh satu orang.
Catatan gol terbanyak diraih oleh Robert Lewandowski, sedangkan Thomas Mueller menjadi raja umpan.
James Rodriguez menjadi sosok dengan umpan kunci terbanyak, sedangkan Kingsley Coman dalam posisi tertinggi soal catatan dribel.
Di Liga Spanyol? Keempat poin yang dihitung itu dikuasai semuanya oleh Lionel Messi.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
Berikut adalah catatan lengkapnya:
Most goals, assists, key passes and dribbles this season:
Premier League:
Salah
De Bruyne
Özil
HazardBundesliga:
Lewandowski
Müller
James
ComanLigue 1:
Cavani
Payet/Depay
Payet
NeymarSerie A:
Immobile
Luis Alberto
Gómez
AndersonLa Liga:
— bet365 (@bet365) May 31, 2018
Messi
Messi
Messi
Messi