Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Klub Serie A , Juventus secara mengejutkan dikabarkan bergabung bersama klub-klub besar lain untuk memburu jasa megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.
sang megabintang memang telah beberapa waktu diisukan mulai merasa tak betah merumput di Santiago Bernabeu dan ingin hengkang.
Namun ada alasan mengapa Juventus maupun klub-klub lain akan nyaris mustahil mendapatkan jasa Cristiano Ronaldo.
1. La Liga adalah tempat terbaik bagi Ronaldo
Harus diakui Real Madrid merupakan tempat paling baik bagi karier Cristiano Ronaldo.
Di klub tersebut, Ronaldo mencatatkan sejarah, memecahkan berbagai rekor, dan mencetak jumlah gol terbanyak sepanjang kariernya.
(Baca juga: Drama Penyelamatan Tim Sepak Bola yang Hilang Di Goa belum Berakhir, Masih Butuh Kerja Keras)
Bahkan bersama Real Madrid pula laha, Ronaldo mampu meraih 4 trofi liga Champions, sebuah jumlah yang sangat fenomenal dan nyaris tak mungkin ia capai di klub-klub lain.
Jika Ronaldo hengkang dari Real Madrid, tak ada klub manapun yang bisa menjadi peningkatan karier bagi pemain berusia 33 tahun tersebut.
Apalagi La liga saat ini kerap disebut-sebut sebagai liga terbaik di Eropa.
2. Nilai pelepasan kontrak yang terlalu tinggi
Real Madrid masih bersikukuh dengan nilai pelepasan kontrak Ronaldo yang nyaris tak masuk akal, yaitu senilai 1 miliar Euro atau setara dengan 16 triliun rupiah.
Jumlah tersebut bukan hanya akan memecahkan rekor transfer dunia, namun jelas terlalu mahal untuk pemain berusia 33 tahun.
(Baca juga: Sontekan Neymar dan Firmino Antarkan Brasil ke Perempat Final Piala Dunia 2018)
Tak hanya itu saja, Ronaldo tak hanya menjadi aset Real Madrid di lapangan hijau namun juga aset bagi Real Madrid secara komersil.
Maka tak mengherankan, Madrid menawarkan kenaikan gaji pada sang megabintang musim depan untuk memastikan Ronaldo semakin betah.
Meski kabarnya tawaran ini masih belum mendapatkan jawaban dari Cristiano Ronaldo.