Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sosok Cristiano Ronaldo sebagai megabintang Real Madrid membuat sang pemain kerap tampil di sampul media-media olahraga kenamaan.
Apalagi, Cristiano Ronaldo tengah dirumorkan akan segera meninggalkan Real Madrid.
Penyerang asal Portugal tersebut akan bergabung dengan klub raksasa Liga Italia, Juventus.
Media Catalunya, Mundo Deportivo, bahkan sudah melakukan tindakan ekstrem terkait rumor ini.
"Selamat tinggal, CR7," begitu bunyi halaman muka Mundo Deportivo yang terbit pada Jumat (6/7/2018).
(Baca Juga: Bek Inggris Sebut Kolombia sebagai Tim Terkotor yang Pernah Ia Hadapi)
Front page of Mundo Deportivo:
Florentino Pérez will only let Cristiano Ronaldo leave on a condition that he recognizes his desire to be sold for €100m
Today is the D-day.
Juventus want to close the operation and present him.
"Goodbye Cr7" pic.twitter.com/OSCxJjQmuY
— Arjun Pradeep (@IndianRegista) July 6, 2018
Catalunya merupakan wilayah asal seteru abadi Real Madrid, Barcelona.
Tak heran jika Mundo Deportivo telah melayangkan ucapan selamat tinggal yang lebih dini terhadap megabintang pemain rival.
(Baca Juga: Misi Terselubung Para Pemain Manchester City di Timnas Inggris)
Transfer Ronaldo ke Juventus sendiri belum resmi diumumkan oleh kedua pihak.