Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Spanyol Sebut Real Madrid Punya 2 Galactico Calon Pengganti Cristiano Ronaldo

By Pradipta Indra Kumara - Jumat, 13 Juli 2018 | 15:51 WIB
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, merayakan golnya ke gawang Atletico Madrid dalam laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid pada 8 April 2018. ( GABRIEL BOUYS/AFP )

Kepindahan Cristiano Ronaldo ke Juventus ternyata masih menimbulkan masalah untuk Real Madrid.

Masalah tersebut adalah sosok pemain yang sepadan untuk menggantikan peran Cristiano Ronaldo.

Peran yang dimaksudkan adalah soal mencetak gol.

Total Ronaldo telah mencetak 450 gol untuk Real Madrid dalam 9 musim kebersamaan mereka, seperti dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt.

Dengan rata-rata 50 gol semusim tentu akan ada beban besar dari calon pengganti Ronaldo.

(Baca Juga: Mampu Cetak 50 Gol Semusim, Pengganti Sepadan Cristiano Ronaldo Tengah Dicari Real Madrid)

Dilansir BolaSport.com dari Marca, pendukung Real Madrid menuntut klub untuk segera mencari pengganti.

Real Madrid diminta mencari sosok galactico baru, atau pemain dengan reputasi besar.


Ekspresi megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, dalam laga Liga Spanyol kontra FC Barcelona di Stadion Camp Nou, Barcelona pada 6 Mei 2018. ( LLUIS GENE/AFP )

Menurut media Spanyol tersebut, ada 2 pemain yang menjadi calon terkuat pengganti Ronaldo.

Pemain pertama yang disebut menjadi pilihan tentu adalah Neymar.

(Baca Juga: 5 Calon Pewaris Nomor Punggung 7 Cristiano Ronaldo di Real Madrid)

Namun, jalan terjal harus ditempuh Real Madrid jika ingin mendatangkan Neymar.


Reaksi penyerang Brasil, Neymar, setelah timnya tertinggal 0-2 di babak pertama laga perempat final Piala Dunia 2018, 6 Juli 2018 di Kazan Arena. ( BENJAMIN CREMEL/AFP )

Sebab, pihak Paris Saint-Germain (PSG) selaku klub Neymar tidak ingin melepas sang pemain.

Meski ayah Neymar memberi sinyal positif, haruslah sang pemain yang membuat langkah penentu.

Tanpa hal tersebut Neymar tak akan mungkin pindah ke Real Madrid.

(Baca Juga: Cristiano Ronaldo akan Menikmati Liga Top Eropa Ke-3, Lionel Messi Masih Setia Bersama Barcelona)

Pilihan kedua yang disebut media Spanyol tersebut adalah Kylian Mbappe.

Kylian Mbappe adalah rekan satu tim Neymar di PSG.


Ekspresi Kylian Mbappe dalam laga kontra Belgia, pada semifinal Piala Dunia 2018 di Saint-Petersburg Stadium, Selasa (10/7/2018) (HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

Meski sulit, disebutkan uang bukan manjadi permasalahan.

Namun, ambisi pribadi Mbappe yang menjadi pertimbangan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P