Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Paris Saint-Germain, Thomas Tuchel, memberikan respons soal ketertarikan Barceloan terhadap anak asuhnya, Adrien Rabiot.
Gelandang tengah Paris Saint-Germain (PSG), Adrien Rabiot, dkabarkan menjadi incaran Barcelona pada bursa transfer musim panas ini.
Dikutip BolaSport.com dari Mundo Deportivo, pembicaraan antara PSG dan Barcelona untuk Adrien Rabiot dikabarkan telah berada di tahap akhir.
Hal ini membuat gelandang 23 tahun ini kemungkinan besar akan menjadi pemain Barcelona dalam waktu dekat.
(Baca Juga: [PILIHAN] Alisson Becker 6 Kali Lipat Pengganti Gianluigi Buffon)
Menanggapi kabar tersebut, Thomas Tuchel memasrahkan pengambilan keputusan di tangan sang pemain.
"Masa depannya ada di tangannya, terserah dia untuk memperbarui atau menemukan tantangan baru," katanya kepada wartawan setelah laga melawan Bayern Muenchen, Sabtu (21/7/2018) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.
"Tentu saja saya akan senang dia tinggal, karena semua orang telah melihat potensinya dan dia belum mencapai puncaknya. "Saya suka bekerja dengannya, tetapi itu keputusannya," ucap Tuchel, dilansir BolaSport.com dari Marca.
Sergio Ramos Minta Real Madrid Boyong Rekan Neymar dan Kylian Mbappe di PSG https://t.co/ivu0Jr3fOq
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 21 Juli 2018
Menurut kabar yang dilansir BolaSport.com dari Sport beberapa waktu lalu, Thomas Tuchel diindikasikan tidak memasukkan nama pemain Rabiot ke dalam skema tim musim 2018-2019.
Padahal, di era pelatih sebelumnya, Unai Emery, niat Rabiot untuk pergi kerap dicegah oleh manajemen klub.
Keputusan Rabiot hengkang pun kemungkinan besar melancarkan niat Blaugrana menariknya ke Stadion Camp Nou.
(Baca Juga: [POPULER] Demi Rebut Suksesor Cristiano Ronaldo, Barcelona Relakan Si Anak Ajaib)
PSG diyakini siap memasang harga hingga 40 juta euro alias Rp 670 miliar, karena mereka tidak mau kehilangan Rabiot musim depan dengan status bebas transfer menyusul kontraknya yang kadaluarsa.
Bergabungnya Rabiot ke Barcelona didukung legenda klub, Xavi Hernandez.
"Dia (Rabiot) pemain yang sangat baik secara teknik," kata Xavi dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo.
(Baca Juga: [POPULER] Egy Maulana Vikri Terhindar dari Laga Keras Menjurus Kasar)
"Dia bisa bermain sempurna sebagai gelandang tengah di Barcelona," kata eks-pilar timnas Spanyol ini menambahkan.
Xavi Hernandez pun menilai bahwa sosok Adrien Rabiot bisa menjadi pilar penting Barcelona untuk musim depan.
"Dia bisa berkontribusi banyak, tapi Barcelona merealisasikan spekulasi ini," tutur Xavi.
Gabung Juventus, Ronaldo Bakal Bertemu Pemain yang Ia Usir dari Real Madrid https://t.co/Y5X8yFtzSU
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 5 Juli 2018
"Saya sudah ditanya banyak tentang Griezmann musim panas ini dan, pada akhirnya dia bertahan di Atletico Madrid. Tapi jika Rabiot datang, dia akan menjadi pemain yang hebat," ucapnya menambahkan.
PSG sendiri berniat mendatangkan gelandang Chelsea, N'Golo Kante untuk diproyeksikan mengisi pos yang ditinggalkan Rabiot.
(Baca Juga: [PILIHAN] Alisson, Mo Salah, dan 5 Penjualan Pemain yang Bikin Monchi Mengeruk Untung Berlipat)