Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harga Kemahalan, Real Madrid Akhirnya Menyerah Kejar Eden Hazard?

By Nina Andrianti Loasana - Kamis, 2 Agustus 2018 | 10:17 WIB
Eden Hazard berpose dengan medali setelah membantu Belgia menekuk Inggris dalam duel perebutan tempat ketiga di Saint Petersburg Stadium, 14 Juli 2018. (PAUL ELLIS / AFP)

Real Madrid dikabarkan menyerah memburu Eden Hazard untuk menggantikan Cristiano Ronaldo.

Pasalnya, harga pemain Chelsea tersebut lagi-lagi melambung tinggi.

Menurut laporan dari media Spanyol, Diario Gol, Chelsea baru-baru ini meminta Real Madrid mentransfer uang senilai 195 juta pounds (3,6 triliun rupiah) sebelum akhir musim panas untuk mendapatkan Hazard.

Namun, tampaknya Florentino Perez hanya bersedia mengeluarkan jumlah sebesar itu untuk mendatangkan pemain Paris Saint-Germain, Neymar.

(Baca Juga: Daftar Top Scorer Piala AFF U-16 2018 - Bintang Garuda Asia Milik SSB Chelsea Masih Jadi Penguasa)

Penampilan Hazard di Piala Dunia 2018 memang membuat banyak klub-klub papan atas tertarik untuk mendapatkan jasanya.

Real Madrid yang baru saja kehilangan mega bintangnya, Cristiano Ronaldo, dikabarkan menjadi yang terdepan dalam mengejar Hazard.

Apalagi Hazard juga sempat terang-terangan mengatakan tertarik bermain di Liga Spanyol.

Namun dengan harga super mahal yang diberikan Chelsea, Real Madrid tampaknya akan menyerah untuk mendapatkan pemain berusia 27 tahun tersebut.