Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Barcelona Puji Performa Wonderkid Seharga Cristiano Ronaldo

By Kautsar Restu Yuda - Minggu, 5 Agustus 2018 | 22:00 WIB
Pemain Barcelona, Riqui Puig, dalam ajang ICC kontra Tottenham Hotspur di Pasadena, 2 Juli 2018 (FREDERIC J BROWN / AFP)

Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, puas dengan penampilan pemain muda berbakat milik Blaugrana, Riqui Puig, pada laga International Champions Cup 2018.

Ernesto Valverde memuji performa pemain berusia 18 tahun, Riqui Puig, pada laga kontra AC Milan di ajang International Champions Cup 2018, Sabtu (4/8/2018) waktu setempat atau Minggu WIB.

"Saya sangat senang dengan Riqui (Puig) dan penampilannya," kata Valverde, seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Baik dia dan rekan setimnya di Barcelona B bermain di babak kedua dengan hebat," ucapnya.

(Baca Juga: Ada Niat Buruk Manchester United di Balik Transfer Bek Senilai Rp 1,2 Trliun)

Secara umum Valverde memuji penampilan timnya meski kalah tipis 1-0 dari Rossoneri.

"Ada banyak hal positif yang bisa kami ambil dari pertandingan ini sama seperti penampilan kami sebelumnya melawan Tottenham Hotspur dan Roma," kata pelatih asal Spanyol itu.

"Kami mendominasi pertandingan, tetapi Milan adalah orang-orang yang akhirnya mencetak gol," tuturnya lagi.

Penampilan Puig juga mendapat pujian dari pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso.

"Riqui Puig adalah pertunjukan sesungguhnya. Melihat pemain dengan wajah anak muda dan bisa begitu menyatu dengan bola adalah kepuasan bagi saya," ujar Gattuso dari AS.

"Dia indah seperti sebuah puisi. Saya telah membicarakan dia sejak beberapa waktu lalu. Dia tak bisa ditiru oleh tim lain," tutur eks pemain AC Milan itu.

Sebelumnya, Puig berhasil membawa tim Barcelona Juvenil A (U-19) menjuarai UEFA Youth League 2017-2018.

Barcelona sudah melihat bakat besar Puig di ajang tersebut.

Tak ingin sang bocah ajaib diambil klub lain, Barcelona langsung memagari sang pemain dengan klausul pelepasan dengan nominal selangit.

Pada kontrak barunya, Puig memiliki opsi perpanjangan 2 tahun dan klausul pelepasan senilai 100 juta euro atau Rp 1,6 triliun.

Nominal tersebut terhitung sangat mahal untuk pemain semuda Puig.

Angka itu semahal biaya transfer megabintang Cristiano Ronaldo dari Real Madrid ke Juventus.

(Baca Juga: Mustahil bagi Real Madrid untuk Bertumpu pada Gareth Bale)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P