Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang Real Madrid, Toni Kroos mengakui bahwa akan sulit untuk menyamai prestasi Cristiano Ronaldo yang mampu mencetak 50 gol semusim.
Cristiano Ronaldo memutuskan hijrah dari Real Madrid ke Juventus pada bursa transfer musim panas ini.
Juve bersedia menggelontorkan dana sebesar 100 juta euro untuk mendatangkan sang megabintang ke Allianz Stadium.
(Baca juga: Beda Awal, Nasib Andik Vermansah dan David Laly Sama pada Partai Perdana Piala Malaysia 2018)
(Baca juga: Terens Puhiri Main Sekitar Dua Menit, Klubnya Tak Jadi Kalah pada Liga Thailand)
Selama sembilan musim memperkuat Los Blancos, Ronaldo berhasil mencetak 450 gol dalam 438 laga pada semua ajang.
Pemain internasional Portugal ini juga menjadi bagian penting Real Madrid dalam raihan empat trofi Liga Champions.
(Baca juga: Barcelona dan Manchester United Terpaksa Gigit Jari Usai Mendengar Ucapan Bintang Chelsea)
Los Blancos dikabarkan tengah memburu penyerang bintang seperti Mauro Icardi (Inter Milan), Robert Lewandowski (Bayern Muenchen), hingga Neymar (Paris Saint-Germain) untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan Ronaldo.