Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gerard Pique mengatakan dirinya tak mau muluk-muluk menanggapi masa depannya di Barcelona.
Gerard Pique telah memutuskan untuk pensiun dari timnas Spanyol selepas Piala Dunia 2018.
Kendati timnas Spanyol saat ini dilatih oleh Luis Enrique, mantan pelatih Barcelona, tetapi keputusan Pique untuk pensiun sudah bulat.
Mantan pemain Manchester United itu memutuskan untuk fokus di Barcelona selepas pensiun dari La Furia Roja.
Pemain 32 tahun itu masih memiliki kontrak hingga 2022 di Barcelona dan kemungkinan tak akan diperpanjang.
Pique sadar bahwa bermain di Barcelona berarti harus bersaing dengan pemain-pemain kelas dunia dan siap menerima kenyataan bahwa posisinya bisa digeser sewaktu-waktu.
(Baca Juga: 4 Cara yang Bisa Ditempuh Son Heung-min agar Terbebas dari Wajib Militer)
"Anda harus membuat pengorbanan untuk bermain di Barcelona. Terlebih menjadi pemain belakang dengan gaya permainan Barcelona, terkadang Anda menjadi sasaran kesalahan," ujar Pique dilansir dari video perayaan 10 tahun kariernya di Barcelona.
"Anda tahu bahwa kompetisi di Barcelona selalu berat. Para pemain terbaik dunia bermain di sana dan Anda harus berebut tempat," ucap suami Shakira itu.
Lebih lanjut, Pique mengatakan bahwa dirinya tak mau muluk-muluk soal masa depannya di Blaugrana.
Pique enggan mengulangi kesalahan Carles Puyol, mantan kapten Barcelona, yang mengatakan ingin bermain di tim tersebut untuk waktu yang lama.
(Baca Juga: Bursa Transfer Telah Ditutup, 5 Pemain Liga Inggris Ini Masih Mungkin Pindah ke Tim Lain)
Dia akan memutuskan untuk pensiun saat dia merasa waktunya sudah tepat untuk meninggalkan klub yang dia bela sejak 2008 itu.
"Sekarang saya sudah 10 tahun di Barcelona, setiap tahun saya selalu menikmati momen ini. Saya tak mau seperti Puyol yang berkata akan bermain di Barcelona hingga 40 tahun, tetapi tahun berikutnya dia memutuskan pensiun!" kata Pique.
"Saya mencoba menikmati semua ini. Jika waktu pensiun sudah datang, saya akan pensiun," tuturnya.
(Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Pekan Pertama Liga Spanyol 2018-2019, Menanti Wajah Baru Real Madrid)
Musim ini, Pique didaulat sebagai kapten ketiga Barcelona setelah Lionel Messi dan Sergio Busquets.
Pemilihan Pique juga dilatarbelakangi karena sang pemain berasal dari akademi Barcelona, La Masia.