Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Lagi Cari Pengganti Cristiano Ronaldo, Real Madrid Kini Justru Cari Penonton

By Pradipta Indra Kumara - Selasa, 4 September 2018 | 08:00 WIB
Para pemain dan staf Real Madrid berpose dengan trofi Piala Super Eropa 2017 setelah menaklukkan Manchester United di Philip Arena II, Skopje, 8 Agustus 2017. ( NIKOLAY DOYCHINOV / AFP )

Tak kunjung mendapatkan pengganti sepadan untuk Crtistiano Ronaldo, Real Madrid dihadapkan dengan masalah lain, yaitu sepinya stadion Santiago Bernabeu dari penonton.

Real Madrid memulai musim 2018-2019 dengan menghadapi Getafe di Santiago Bernabeu.

Meski bermain di kandang, ternyata hanya ditonton oleh 48.466 penonton.

Jumlah tersebut menjadi yang terkecil sejak tahun 2009, seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

Saat kembali berlaga di kandang menghadapi Leganes, jumlah penonton Real Madrid mengalami peningkatan.

(Baca Juga: Meriahkan Asian Games 2018, Komunitas Sejarah di Surakarta Gelar Pameran Foto Olahraga)

Tercatat 59.255 penonton menyaksikan Real Madrid menang 4-1 atas Leganes.


Para pemain Real Madrid merayakan gol yang berhasil dicetak Karim Benzema (kiri) ke gawang Leganes pada laga Liga Spanyol 2018-2019 di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Inggris, pada Sabtu (1/9/2018).(GABRIEL BOUYS / AFP)

Meski meningkat, jumlah tersebut masih di bawah rata-rata penonton terendah musim lalu, 69.000 penonton.

Real Madrid sedang mencari tahu penyebab sepinya pendukung di kandang mereka.