Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang Real Madrid, Mariano Diaz berharap dipanggil oleh Luis Enrique membela timnas Spanyol.
Keinginan untuk membela timnas Matador diungkapkan oleh Mariano Diaz setelah sukses mencetak gol dalam debutnya di Liga Champions bersama Real Madrid.
Penyerang yang sempat dipinjamkan ke Olympique Lyon itu sukses membawa Real Madrid meraih kemenangan pada laga perdana babak penyisihan grup G Liga Champions melawan AS Roma.
(Baca juga: Setelah Wonderkid Belanda, Barcelona Kembali Incar Talenta Berbakat asal Prancis)
Berlaga di Stadion Santiago Bernabeu, Mariano Diaz masuk dari bangku cadangan menggantikan Gareth Bale pada menit ke-73.
Membutuhkan waktu setidaknya hampir 20 menit, pesepak bola berkebangsaan Spanyol cetak gol ketiga Real Madrid pada tambahan waktu babak kedua.
(Baca juga: Rio Ferdinand Tanggapi Reaksi Membanting Botol Mohamed Salah)
Dilansir BolaSport.com dari Marca, selepas laga tersebut Mariano ungkapkan keinginannya untuk dapat membela timnas Spanyol.
Dia berharap Luis Enrique dapat memanggilnya dan menjadi bagian dari tim nasional.
"Saya sangat senang dengan gol itu dan saya ingin berterima kasih kepada rekan tim saya," ucap Mariano Diaz.
"Tujian pribadi saya adalah membantu tim, memenangkan Liga Champions akan sangat bagus," ucap dia lagi.
(Baca jug: Pelatih PSG Frustrasi, Sebut Kekalahan Timnya Tidak Masuk Akal)
"Saya ingin dipanggol oleh Luis Enrique, saya harap saya bisa menjadi bagian dari tim nasional," imbuhnya.
Meskipun negara asal Mariano Diaz adalah Kepulauan Karibia, pesepak bola berusia 25 tahun lahir di Premia de Mar, Spanyol.
Sang pemain pun juga mengawali karier sepak bolanya bersama Badalona, Real Madrid Junior.
(Baca juga: Mantan Pemain Arsenal Akui Manchester City Bakal Juara Liga Champions Musim Ini)