Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Presiden Real Madrid, Florentino Perez, membeberkan alasan menjual Cristiano Ronaldo ke Juventus pada bursa transfer musim panas lalu.
Megabintang asal Portugal itu mengakiri masa baktinya di Real Madrid dengan mahar yang memecahkan rekor klub.
Pesepak bola yang identik dengan nomor punggung tujuh itu berlabuh ke Juventus dengan nilai 112 juta euro atau setara dengan 1,9 triliun rupiah.
(Baca juga: Juergen Klopp Akui Mohamed Salah Alami Krisis Gol di Liverpool)
Dilansir BolaSport.com dari Express, Florentino Perez mengaku Cristiano Ronaldo pergi dari Santiago Bernabeu karena keinginan pribadinya.
Meski demikian, Perez mengaku tidak dapat menolak tawaran bagus dari Juventus untuk mantan pemain Manchester United itu.
(Baca juga: Asa Xherdan Shaqiri Jadi Starter saat Liverpool Jumpa Southampton)
"Cristiano Ronaldo merupakan penjualan termahal kami," ucap Florentino Perez.
"Kami yakin semua hal baik adalah yang telah terjadi kami mencapai kesepakatan. Tidak ada yang pernah membeli pemain Madrid lebih dari 100 juta euro," kata dia lagi.
Selain itu, Florentino Perez juga mengungkapkan alasan pribadi sang pemain yang mau meninggalkan Madrid dan berlabuh di Turin.
"Ronaldo pergi dengan alasan pribadinya dengan jumlah tersebut, kami tidak memiliki banyak tawaran," ucapnya.
(Baca juga: Legenda Chelsea: Eden Hazard Belum Maksimal di Liga Inggris)
Menjadi berita utama di Italia semenjak kedatangannya di Juventus, Cristiano Ronaldo baru dapat mencetak gol setelah melakoni 4 pertandingan.
Melewatkan 3 pertandingan tanpa gol, pemilik gelar 5 Ballon d'Or itu sukses mencetak brace saat Juventus mengalahkan Sassuolo dengan skor 2-0.
Hasil tersebut sekaligus menjadikan Si Nyonya Tua kokoh di puncak klasemen sementara Liga Italia 2018-2019.
(Baca juga: Pedro Rodriguez Galau di Chelsea, antara Ambisius dan Pesimistis)