Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Liga Spanyol memasuki pekan keenam pada pertengahan minggu ini. Laga klub raksasa, FC Barcelona dan Real Madrid, bisa Anda saksikan melalui siaran langsung pada Rabu (26/9/2018) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
FC Barcelona bertamu ke markas Leganes, Municipal de Butarque, pada Kamis (27/9/2018) dini hari WIB.
Pertandingan ini bisa Anda saksikan melalui siaran langsung di saluran Bein Sports 2 pada pukul 01.00 WIB.
Setelah itu, Real Madrid menjalani lawatan ke kandang tim kuda hitam, Sevilla, yang tayang di saluran sama pada pukul 03.00 WIB.
(Baca juga: Lionel Messi Pamer Wajah Baru, Catat Rekor Baru)
(Baca juga: Ousmane Dembele Lebih Subur Dibandingkan Musim Lalu)
Barcelona dan Real Madrid bersaing ketat memperebutkan singgasana klasemen sementara.
Hingga kelar melakoni lima partai, mereka sama-sama mengoleksi 13 angka.
Barcelona untuk sementara berada di posisi teratas dengan keunggulan selisih gol saja atas Real Madrid.
(Baca juga: Kebebasan Sergio Ramos di Real Madrid Harus Segera Dibatasi)
Lionel Messi dkk punya surplus 11 gol, sedangkan El Real 9 gol.
Menilik posisi dan level kekuatan musuh, Barcelona punya kans sedikit menjauh pada tengah pekan ini.
Lawan mereka, Leganes, merupakan penghuni dasar klasemen yang baru mengais satu poin.
Adapun Real Madrid mendatangi markas Sevilla, yang baru bangkit pekan lalu dengan menghajar Levante 6-2.
Barcelona dan Real Madrid berupaya menjauhkan diri dari kejaran Atletico Madrid, yang melakoni pekan keenam lebih dulu.
Selasa (25/9/2018) atau Rabu dini hari WIB, Antoine Griezmann cs menghajar Huesca 3-0, sehingga cuma terpaut dua poin dari Barca dan El Real.
Jadwal siaran langsung Liga Spanyol dan hasil pertandingan pekan keenam