Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Real Madrid turun dengan kekuatan penuh saat menjamu Deportivo Alaves.
Real Madrid membutuhkan kemenangan saat bertandang ke Deportivo Alaves di Mendizorrotza Stadium pada pekan kedelapan La Liga 2018-2019, Sabtu (6/10/2018).
Madrid menderita dua kekalahan dan satu seri dalam tiga partai terakhir di semua kompetisi.
Setelah kalah 0-3 dari Sevilla (26/9/2018) dan seri 0-0 dengan Atletico Madrid (29/9/2018) di La Liga, Los Blancos menyerah 0-1 dari klub Rusia, CSKA Moskva, pada matchday 2 Liga Champion (2/10/2018).
Untuk itu pelatih Real Madrid, Julen Lopetegui menurunkan kekuatan penuh dalam laga kali ini.
(Baca juga: Reputasi Cristiano Ronaldo di Ujung Tanduk, Sederet Brand Sponsor Ini Akan Ikut Terkena Dampak)
¡Ya estamos en el estadio! Menos de hora y media para el saque inicial...#RMLiga #HalaMadrid pic.twitter.com/SnMd7fXFpN
— Real Madrid C.F. (@realmadrid) 6 October 2018
Los Blancos mengawali laga tanpa Marco Asensio yang bakal bermain dari bangku cadangan.
Di lini depan, J-Lo mengandalkan duet Karim Benzema dan Gareth Bale dan tampaknya bakal memakai formasi 4-4-2.
Di lini tengah, Empat gelandang yag mengisi adalah Toni Kroos, Casemiro, Luka Modric dan Dani Ceballos.
Sementara di lini pertahanan, Thibaut Courtois dipercaya sebagai palang pintu terakhir.