Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Dilatih Antonio Conte Setelah El Clasico?

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 8 Oktober 2018 | 19:16 WIB
Ekspresi pelatih Chelsea, Antonio Conte, dalam laga Liga Inggris kontra Tottenham Hotspur di Stadion Stamford Bridge, London pada 1 April 2018. ( GLYN KIRK/AFP )

Mantan pelatih Juventus dan Chelsea, Antonio Conte, dikabarkan masuk radar Real Madrid sebagai kandidat pelatih baru.

Real Madrid memang dikabarkan punya rencana memecat Julen Lopetegui dari kursi pelatih menyusul hasil kurang memuaskan dalam beberapa pekan terakhir.

Empat laga terakhir juga dilalui oleh Real Madrid tanpa sekalipun bisa menjebol gawang lawan mereka.

(Baca Juga: Real Madrid dan 5 Alasan Penampilan Buruk Musim Ini, Termasuk Faktor Cristiano Ronaldo)

Real Madrid kalah 0-3 lawan Sevilla (27/9/2018), imbang 0-0 kontra Atletico Madrid (30/9/2018), kalah 0-1 dari CSKA Moskva (3/10/2018) di Liga Champions sebelum kemudian kalah lagi dari Alaves 0-1 akhir pekan ini.

Buruknya hasil yang diraih Real Madrid ini kabarnya membuat posisi Julen Lopetegui di ujung tanduk.


Reaksi penyerang sayap Real Madrid, Gareth Bale, dalam partai Liga Spanyol lawan Sevilla di Ramon Sanchez Pizjuan, Sevilla, 26 September 2018. ( CRISTINA QUICLER / AFP )

Berdasarkan informasi dari AS yang dikutip Football-Italia, Los Blancos akan memecat Julen Lopetegui jika kalah pada duel "El Clasico" kontra FC Barcelona pada 28 Oktober mendatang.

Nama Antonio Conte pun mencuat lantaran pada satu sisi si pria Italia itu tidak memiliki klub untuk dilatih setelah didepak Chelsea pada akhir musim lalu.

Namun demikian, Real Madrid masih harus merogoh kocek lebih dalam untuk membuat Chelsea melepas kontrak Conte yang berakhir pada musim panas 2019.

Pelatih yang mempersembahkan gelar juara Liga Inggris 2016-2017 bagi Chelsea itu masih menerima gaji hingga kontraknya berakhir yang senilai sembilan juta poundsterling.

(Baca Juga: Real Madrid dan Bayern Muenchen, 2 Raksasa Eropa yang Sedang Terluka)

Antonio Conte sendiri sempat menjadi incaran Real Madrid setelah meraih gelar Premier League. Namun dia lebih memilih bertahan di Stamford Bridge.

Adapun jika rencana menggaet Antonio Conte gagal, Real Madrid dikabarkan akan memberikan promosi bagi pelatih tim muda mereka, Santiago Solari.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P