Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

El Clasico - Dominan, Philippe Coutinho dan Luis Suarez Bawa Barcelona Unggul 2 Gol di Babak Pertama

By Bagas Reza Murti - Minggu, 28 Oktober 2018 | 23:03 WIB
Selebrasi Luis Suarez dan Philippe Coutinho pada laga Barcelona vs Real Madrid dalam pertandingan bertajuk El Clasico di Stadion Camp Nou, 28 Oktober 2018. (GABRIEL BOUYS/AFP)

Barcelona mampu unggul 2-0 di babak pertama dalam laga bertajuk el clasico pada laga jornada ke-10 La Liga Spanyol, di Stadion Camp Nou, Minggu (28/10/2018).

Dua gol Blaugrana dicetak masing-masing melalui Philippe Coutinho (11') dan Luis Suarez (30').

Jalannya Laga

Tim tamu lebih dulu memulai serangan melalui Isco yang melepas umpan terobosan ke arah Benzema. Namun sang striker telah terperangkap dalam posisi offside pada menit ke-2.

Tim tuan rumah membalas serangan Real Madrid pada meint ke-3. Coutinho berlari menyisir sisi kiri lapangan, sebelum melepas umpan silang ke kotak penalti, namun bola meluncur terlalu kencang. Sulit dijangkau oleh Suarez dan Rafinha.

Barcelona akhirnya memeroleh gol cepat pada menit ke-11. Jordi Alba yang berlari di sisi kiri mampu menjangkau kotak penalti Real Madrid.

Eks Valencia tersebut mengirim umpan ke tengah. Philippe Coutinho dengan sekali sentuhan berhasil mengarahkan bola ke gawang. 1-0 untuk tim tuan rumah.

(Baca Juga: Piala Asia U-19 2018 - Timnas U-19 Indonesia Takluk dari Jepang, Tiket Piala Dunia U-20 Melayang


Sergio Ramos gagal menghadang bola tendangan Philippe Coutinho pada laga Barcelona vs Real Madrid dalam pertandingan bertajuk El Clasico di Stadion Camp Nou, 28 Oktober 2018.(LLUIS GENE/AFP )

Tersengat gol cepat Barca, Madrid langsung membalas lewat serangan cepat Marcelo.

Bek asal Brasil tersebut melepaskan tendangan dari luar kotak penalti, namun tembakannya masih mengarah ke pelukan Ter Stegen.

Lopetegui terlihat cemas di tepi lapangan. Ancaman pemecatan tentu menghantui bos Real Madrid itu, jika gagal memimpin anak asuhnya meraih hasil positif di El Clasico kali ini.

Barcelona justru mampu menambah keunggulan pada menit ke-30.

Luis Suarez harus dilanggar Raphael Varane di kotak penalti usai menyambut umpan Jordi Alba.

Setelah meninjau ulang lewat bantuan Video Assistant Referee (VAR), wasit akhirnya memberikan hadiah penalti untuk Barcelona.

Suarez yang mengambil sendiri penalti tersebut mampu mencetak gol dnegan mengarahkan bola ke pojok kiri gawang Courtois. 2-0 untuk keunggulan Barcelona.

(Baca juga: Piala Asia U-19 2018 - Qatar Cetak Empat Gol saat Extra Time dan Lolos ke Piala Dunia U-20 2019)

Tuan rumah nampak begitu dominan menghadapi sang tamu.

Pasukan Ernesto Valverde unggul 63 persen penguasaan bola, berbanding 37 persen milik El Real.

Juga dari segi peluang, Barcelona punya 5 tembakan, berbanding 3 dari Madrid.

Skor 2-0 untuk keunggulan Barcelona pun menutup paruh pertama laga ini.

Susunan Pemain 

Barcelona: (4-3-3): 1-Marc-Andre Ter Stegen; 20-Sergi Roberto, 3-Gerard Pique, 15-Clement Lenglet, 18-Jordi Alba; 5-Sergio Busquets, 8-Arthur, 4-Ivan Rakitic; 7-Philippe Coutinho, 9-Luis Suarez, 11-Rafinha

Pelatih: Ernesto Valverde

Real Madrid (4-3-3): 25-Thibaut Courtois; 6-Nacho Fernandez, 4-Sergio Ramos, 5-Raphael Varane, 12-Marcelo; 10-Luka Modric, 14-Casemiro, 8-Toni Kroos; 11-Gareth Bale, 9-Karim Benzema , 22-Isco

Pelatih: Julen Lopetegui

Wasit: Sanchez Martinez

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P