Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah menelan hasil kurang memuaskan, Real Madrid akhirnya memecat pelatih Julen Lopetegui.
Real Madrid memutuskan memecat Julen Lopetegui usai rentetan hasil buruk yang digapai timnya pada awal musim 2018-2019 ini.
"Direktur Real Madrid, setelah melakukan pertemuan pada 29 Oktober 2018, telah setuju memutus kontrak Julen Lopetegui dengan klub," jelas pernyataan dari pihak klub.
Dari 14 laga, Lopetegui hanya mencicipi enam kali kemenangan, dua kali seri, dan sisanya adalah kekalahan.
Dari rangkaian kekalahan, salah satunya didapat Madrid dari musuh bebuyutan mereka, Barcelona.
Pada Minggu (29/10/2018), Sergio Ramos dkk kalah memalukan dengan skor 1-5 dimana striker Barcelona, Luis Suarez menjadi bintang karena mencetak trigol.
Pelatih 52 tahun sebelumnya juga dipecat saat hendak memimpin timnas Spanyol di Piala Dunia 2018 Rusia.
Pemecatan dari Federasi Sepak Bola Spanyol dijatuhkan pada Lopetegui karena mengumumkan terlalu dini untuk melatih Madrid.
Lopetegui yang bisa membawa Spanyol ke Piala Dunia pun digadang-gadang bisa menjadi suksesor Zinedine Zidane yang mundur di akhir musim lalu.
Namun apa daya, Madrid yang juga ditinggal oleh Cristiano Ronaldo pindah ke Juventus malah melempem di penyerangan dan lembek dalam bertahan.