Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Butuh RP 1,7 Triliun untuk Akhiri Puasa Pemain Liverpool

By Kautsar Restu Yuda - Kamis, 22 November 2018 | 08:57 WIB
Trio penyerang Barcelona, Luis Suarez, Lionel Messi, dan Philippe Coutinho, melakukan selebrasi usai membobol gawang Valencia pada laga Liga Spanyol, 8 Oktober 2018. (FCBARCELONA.COM)

Barcelona bisa mengakhiri larangan mendatangkan pemain Liverpool asalkan bersedia merogoh kocek hingga 89 juta pound atau Rp 1,7 triliun.

Seperti yang sudah diwartakan BolaSport.com, Barcelona tak bisa mendatangkan pemain Liverpool pada bursa transfer Januari 2019 bahkan hingga dua musim ke depan.

Pasalnya, Blaugrana sudah menandatangani klausul kesepakatan perihal tersebut dengan Liverpool awal tahun ini.

Kabar teranyar dari The Times menyebutkan bahwa Barcelona bisa mengakhiri larangan tersebut asalkan bersedia membayar 89 juta pound atau Rp 1,7 triliun.

Baca Juga:

Nominal itu belum termasuk harga pemain yang ingin didatangkan Barcelona.

Klausul larangan tersebut terdapat pada kesepakatan transfer Philippe Coutinho pada bursa transfer Januari 2018

Seperti kabar yang beredar, bahwa Liverpool sejatinya enggan melepas Philippe Coutinho yang diincar tim asuhan Ernesto Valverde sejak awal musim 2017-2018.

Sementara itu, pemain asal Brasil tersebut sangat ingin bergabung dengan tim asal Catalan tersebut.