Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dicintai Presiden Real Madrid, Jose Mourinho Berpeluang Kembali

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Jumat, 21 Desember 2018 | 05:46 WIB
Mantan pelatih Manchester United, Jose Mourinho. (TWITTER.COM/MANUTD)

Mantan Direktur Olahraga Real Madrid Predrag Mijatovic, menilai Jose Mourinho bisa kembali melatih Los Blancos karena disukai oleh sang presiden klub, Florentino Perez.

Jose Mourinho kembali menganggur setelah resmi menanggalkan jabatan pelatih Manchester United pada Selasa, (18/12/2018) lalu.

Masa depan karier Jose Mourinho pun menjadi tanda tanya lantaran ia tak membeberkan rencananya ke depan.

Namun demikian, Jose Mourinho diklaim bisa kembali menjadi juru strategi ke klub yang pernah ia bela dulu Real Madrid.

Baca Juga:

"I think #RealMadrid will be in Kiev... With anyone but @FCBarcelona"

Predrag Mijatovic knows what it takes for Champions League success with Los Blancos

And he's backing his former club to be successful again.

INTERVIEW https://t.co/fQS7MaMz3K pic.twitter.com/g7RdSYhwjo

Hal itu sebagaimana dinyatakan oleh legenda klub, Predrag Mijatovic.

"Saya tak tahu berapa persentase yang ia (Mourinho) miliki, tetapi ada kemungkinan besar (kembali)," ujar Predrag Mijatovic kepada Cadena Ser, dilansir BolaSport.com dari laman Four Four Two.

Satu hal yang membuat pria 49 tahun kelahiran Yugoslavia ini yakin bahwa Mou bisa kembali adalah rasa cinta Presiden Florentino Perez.


Julia Roberts bersama Florentino Perez di Santiago Bernabeu, 24 April 2017(REALMADRID.COM)

"Mengapa saya berkata begitu? Sebab Florentino mencintai Mourinho. Saya pikir setiap kali ada perubahan pelatih, ia selalu menghubungi Mou," katanya menjelaskan.

"Sadarlah akan hal ini! Ada peluang besar," ujarnya.

Isu kembalinya Mou ke Los Merengues memang tengah berkembang kencang.

Lebih-lebih, setelah Julen Lopetegui gagal membuat mereka tampil trengginas pun dengan sang pengganti, Santiago Solari, yang masih angin-anginan.

Meskipun, pria 55 tahun asal Portugal itu juga dirumorkan kembali ke sesama klub yang pernah ia besut, Inter Milan.

Mou, yang melatih El Real antara 2010-2013, menyumbangkan tiga gelar yakni, Liga Spanyol 2011-2012, Copa del Rey 2010-2011, serta Piala Super Spanyol 2012.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P