Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bertemu Klub yang Melambungkan Namanya, Roberto Firmino Tak Sungkan Mendepak

By Septian Tambunan - Jumat, 4 Agustus 2017 | 20:18 WIB
Striker Liverpool FC, Roberto Firmino, berpose bersama keluarganya dalam pertandingan Liga Inggris kontra Middlesbrough di Stadion Anfield, Liverpool, pada 21 Mei 2017. (PAUL ELLIS/AFP)

Striker Liverpool FC, Roberto Firmino (15), harus berhadapan dengan mantan klubnya, Hoffenheim, dalam babak play-off Liga Champions musim 2017-2018.

Liverpool akan melakoni leg pertama di markas Hoffenheim, Selasa (15/8/2017), sebelum bergantian menjamu sang lawan di Anfield, Rabu (23/8/2017).

Hasil undian UEFA di Nyon, Swiss, Jumat (4/8/2017), itu mendapat tanggapan dari situs yang berbasis di Liverpool, Inggris, Liverpool Echo.

"Roberto Firmino akan menghadapi klub yang telah membesarkan namanya," tulis Liverpool Echo.

"Firmino pasti berharap bisa menyingkirkan mereka dari kompetisi," lanjut pernyataan dalam situs tersebut.

Firmino berseragam Hoffenheim dalam kurun waktu 1 Januari 2011 hingga 1 Juli 2015.

Dia beraksi dalam 140 laga Bundesliga 1, kasta pertama Liga Jerman, dengan menyumbangkan 38 gol dan 24 assist.

Baca Juga:

Penampilan memukau selama memperkuat Hoffenheim membuat Firmino dibeli Liverpool dengan mahar 34,85 juta poundsterling (sekitar Rp 608,14 miliar).

Membela The Reds tak membuat ketajaman Firmino menurun.

Total, pemain berpaspor Brasil ini sukses mengemas 23 gol dan 22 assist dari 90 pertandingan.