Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bantu Liverpool Bekuk Hoffenheim, Roberto Firmino Jadi Penguasa Anfield

By Kautsar Restu Yuda - Kamis, 24 Agustus 2017 | 05:59 WIB
Penyerang Liverpool, Roberto Firmino, merayakan gol ke gawang Hoffenheim dalam partai play-off Liga Champions di Anfield, 23 Agustus 2017. (OLI SCARFF / AFP)

Liverpool menaklukkan Hoffenheim 4-2 dalam laga kedua babak play-off Liga Champions di Stadion Anfield, Kamis dini hari WIB (24/8/2017).

Keempat gol The Kop disumbangkan oleh Emre Can (10', 21'), Mohamed Salah (18'), dan Roberto Firmino (63').

Sedangkan dua gol balasan Hoffenheim dicetak oleh Mark Uth (28') dan Sandro Wagner (79').

Hasil tersebut menegaskan keunggulan Liverpool dari sang lawan dengan agregat 6-3, setelah pada laga pertama mereka menang 2-1.

(BACA JUGA: Sama-sama Dikartu Merah, Sergio Ramos Lebih Beruntung ketimbang Griezmann dan Banega)

Roberto Firmino menorehkan catatan menarik dari satu gol dan satu assist yang ia lesatkan.

Sejak musim lalu hingga saat ini, Firmino menjadi pemain yang paling aktif terlibat dalam proses terjadinya gol Liverpool di Anfield, yaitu 16 gol.

Rincian keterlibatan Firmino dalam terciptanya 16 gol tersebut adalah 8 gol dan 8 assist.

(BACA JUGA: Inter Milan Ingin Tukar Gabigol dengan Bek Seharga 79 Miliar Rupiah)

Firmino layak disebut sebagai "Penguasa Anfield" karena jumlah keterlibatan gol tersebut merupakan yang tertinggi di antara skuat Juergen Klopp.