Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berapa Jarak yang Harus Ditempuh Setiap Klub di Babak Grup Liga Champions 2017-2018?

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Jumat, 25 Agustus 2017 | 14:41 WIB
Keceriaan para pemain Real Madrid seusai menjuarai Liga Champions 2016-2017 (CURTO DE LA TORRE / AFP)

Undian Liga Champions 2017-2018 sudah berlangsung kemarin, tim dan para suporternya sudah mengetahui kemana mereka akan bertandang musim ini.

Setiap klub akan melihat peta secara detail dan mengkalkulasikan jarak yang harus mereka tempuh di babak grup Liga Champions musim ini.

Setiap klub memiliki jarak berbeda-beda yang harus ditempuh dari tiga pertandingan tandang mereka di babak grup.

Perbedaan jelas terlihat dari jarak yang harus ditempuh Qarabag (10940,8 km) berbeda jauh dengan jarak yang ditempuh Anderlecht (1663,73 km).

Atletico Madrid harus menempuh jarak 4249,48 km untuk bertandang ke markas Qarabag di Azerbaijan, sedangkan Paris Saint-Germain hanya akan melakukan perjalanan 264 km saat bertandang ke Anderlecht.

Berikut ini jarak yang harus ditempuh setiap klub di tiga pertandingan babak grup Liga Champions seperti dilansir BolaSport.com dari Marca:

Group A
Benfica - 7305.04 km
Manchester United - 5225.77 km
Basel - 4871.24 km
CSKA Moscow - 8698.75 km

Group B
Bayern Munich - 2665.05 km
PSG - 1846.49 km
Anderlecht - 1663.73 km
Celtic - 3072.89 km

Group C
Chelsea - 6502.67 km
Atletico - 6878.48 km
Roma - 5688.39 km
Qarabag - 10940.8 km

Group D
Juventus - 3711.86 km
Barcelona - 3490.69 km
Olympiacos - 6275.65 km
Sporting Portugal - 5417.08 km