Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang Atletico Madrid, Fernando Torres tak sabar menyambut laga kontra Chelsea dalam ajang Liga Champions musim 2017-2018.
Chelsea menempati grup yang cukup sulit karena dihuni oleh tim-tim hebat seperti Atletico Madrid, AS Roma, dan Qarabag.
Atletico diprediksi akan menjadi lawan terberat bagi Chelsea karena klub asal Spanyol itu menjadi unggulan dari pot dua.
Eks pemain Chelsea, Fernando Torres akan kembali ke Stamford Bridge lagi.
Namun kehadiran Torres kali ini akan berstatus sebagai musuh yang harus dikalahkan.
Torres menghabiskan empat musim di Chelsea setelah hengkang dari Liverpool dan memecahkan rekor transfer.
Torres pun menyampaikan ucapan selamat kepada The Blues Chelsea setelah berhasil kembali bermain di Liga Champions.
(Baca Juga: Hasil Drawing Liga Champions - 5 Hal Menarik yang Perlu Anda Ketahui)
Melalui unggahan foto di akun Instagram pribadinya, Torres menyatakan kebahagiaannya bisa kembali ke Stamford Bridge.
Dalam foto tersebut, Torres mengunggah kolase fotonya saat bermain untuk Chelsea dan Atletico Madrid.
"Senang bisa melihat The Blues kembali ke Liga Champions. Sampai berjumpa Chelsea," tulis Torres dalam caption foto tersebut.
A post shared by (@fernandotorres) on
Chelsea sendiri akan menjamu Everton dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (27/8/2017).
Cesc Fabregas sudah bisa kembali memperkuat Chelsea setelah menjalani hukuman satu kali larangan bermain.