Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Pemain Cedera Manchester United Ini Ikut Terbang ke Benfica

By Scholastica Novena M.P.K - Selasa, 17 Oktober 2017 | 21:13 WIB
Aksi bek Manchester United, Marcos Rojo (kanan), saat berduel berebut bola dengan striker Chelsea, Diego COsta, dalam pertandingan Liga Inggris 2016-2017 di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 16 April 2017. (OLI SCARFF / AFP)

Luke Shaw dan Marcus Rojo ikut dengan para pemain Manchester United terbang ke Lisabon menjelang laga Liga Champions kontra Benfica pada Kamis (19/10/2017) dini hari WIB.

Luke Shaw telah pulih setelah mengalami cedera yang menghambat penampilannya dalam skuat utama pada Mei 2017.

Bek kiri Setan Merah tersebut telah berjuang mati-matian untuk mendapatkan posisi pemain utama di bawah asuhan Jose Mourinho.

Dilansir BolaSport.com dari IB Times, Shaw memang telah sembuh dan Mourinho baru menurunkannya ke lapangan dua kali di musim ini.

(Baca Juga: Manchester United Ngebet Banget untuk Datangkan Wonderkid Espanyol Ini)

Pemain asal Inggris tersebut turun dari bangku cadangan dalam kemenangan Manchester United pada putaran ketiga Piala Liga melawan Burton Albion.


Bek kiri Manchester United, Luke Shaw, berpotensi menjadi salah satu pemain incaran Tottenham Hotspur pada bursa transfer musim panas 2017.(Oli SCARFF / AFP)

Kemudian Shaw bermain dalam satu pertandingan utuh bersama Manchester United U-23 melawan West Ham United.

Sementara itu, Marcos Rojo masih belum bertanding bersama Manchester United sejak April 2017.

Rojo harus menjalani operasi akibat cedera ligamen yang parah.