Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Vs Tottenham Hotspur - Kritik untuk Karim Benzema yang Tumpul

By Ade Jayadireja - Rabu, 18 Oktober 2017 | 07:28 WIB
Aksi striker Real Madrid, Karim Benzema, dalam laga kontra Tottenham Hotspur di Santiago Bernabeu, Selasa (17/10/2017) (GABRIEL BOUYS / AFP)

Striker Real Madrid, Karim Benzema, menuai kritik akibat mandul saat menjamu Tottenham Hotspur pada lanjutan fase grup Liga Champions 2017-2018. 

Sosok yang melantunkan kritik kepada Benzema adalah mantan juru gedor timnas Inggris, Gary Lineker.

Benzema diturunkan selama 75 menit dalam partai versus Spurs di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada Selasa (17/10/2017) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Penyerang kebangsaan Prancis itu tampil kurang tajam dengan melepaskan tiga tembakan di mana hanya satu mengarah ke gawang.

Ia pun membuang sebuah peluang emas ketika gagal menaklukkan kiper Hugo Lloris dengan sundulan jarak dekat.

(Baca juga: Ternyata Cristiano Ronaldo Orang yang Kepo)

Tanpa gol Benzema, Madrid menuai hasil seri 1-1 melawan Spurs.

Sempat tertinggal lebih dulu akibat gol bunuh diri Raphael Varane pada menit ke-28, tim tuan rumah menyamakan kedudukan berkat eksekusi penalti Cristiano Ronaldo (43').

(Baca juga: Uang Rp 15 Miliar di Balik Perseteruan Cavani dan Neymar)

Alhasil, Lineker mempertanyakan ketajaman Benzema sebagai salah satu striker kelas dunia.

 Aksi Benzema memang tak bisa dibilang memuaskan pada musim ini.

Eks bintang Olympique Lyon itu baru sanggup mengukir dua gol dari delapan penampilan di semua ajang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P