Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Line-up Chelsea Vs AS Roma - The Blues Ingin Tetap Sempurna

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Rabu, 18 Oktober 2017 | 15:11 WIB
Para pemain Chelsea merayakan gol yang berhasil dicetak Alvaro Morata (kanan) ke gawang Stoke City dalam laga Liga Inggris 2017-2018 di Stadion Bet365, Stoke-on-Trent, Inggris, pada Sabtu (23/9/2017). (LINDSAY PARNABY / AFP)

Chelsea akan kedatangan tamu dari Italia, AS Roma, pada laga matchday ketiga Liga Champions 2017-2018, Kamis (19/10/2017) dini hari pukul 01.45 WIB.

Chelsea sebagai tuan rumah berharap dapat menang agar tetap meraih hasil sempurna setelah pada dua laga sebelumnya selalu menang.

Pada laga yang rencananya dilangsungkan di Stamford Bridge tersebut, Chelsea akan bermain tanpa dua pilarnya yang mengalami cedera.

N'Golo Kante dan Victor Moses harus absen karena cedera hamstring.

Posisi mereka kemungkinan akan digantikan oleh Tiemoue Bakayoko dan Davide Zappacosta.

(BACA JUGA: Toni Kroos, Raja Passing Andalan Real Madrid yang Hampir Tampil Sempurna Lawan Tottenham Hotspur)


Gary Cahill dan para pemain Chelsea melakukan latihan di Cobham Training Center, Selasa (17/10/2017). Latihan ini dilakukan jelang menjamu AS Roma di matchday ketiga Liga Champions, Kamis (19/10/2017) dini hari WIB.(DOKUMENTASI TWITTER @ChelseaFC)

Alvaro Morata juga masih diragukan tampil karena masih bergelut dengan cedera hamstring.

Dari tim tamu, mereka akan kehilangan bek tengah andalan, Kostas Manolas, yang dibekap cedera.

Patrik Schick dan Gregoire Defrel juga belum bisa memperkuat tim Serigala Roma karena cedera.

(BACA JUGA: Mohamed Salah dan Konsep Dewa Pemersatu Bangsa Mesir)

Berikut ini prediksi susunan pemain laga Chelsea melawan AS Roma:

Chelsea (3-4-2-1): 13-Thibaut Courtois; 28-Cesar Azpilicueta, 30-David Luiz, 24-Gary Cahill; 21-Davide Zappacosta, 4-Cesc Fabregas, 14-Tiemoue Bakayoko, 3-Marcos Alonso; 11-Pedro, 10-Eden Hazard; 22-Willian.

Pelatih: Jose Mourinho

AS Roma (4-3-3): 1-Alisson Becker; 25-Bruno Peres, 20-Federico Fazio, 5-Juan Jesus, 11-Aleksandar Kolarov; 6-Kevin Strootman, 16-Daniele De Rossi, 4-Radja Nainggolan; 24-Alessandro Florenzi, 9-Edin Dzeko, 8-Diego Perotti.

Pelatih: Eusebio Di Francesco

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P