Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Vs Olympiacos - El Barca Jaga Kesempurnaan

By Rabu, 18 Oktober 2017 | 16:43 WIB
Striker Barcelona, Lionel Messi (tengah), ambil bagian dalam sesi latihan di Joan Gamper Sports Center, Sant Joan Despi, Barcelona, pada 17 Oktober 2017, menjelang laga Grup D Liga Champions 2017-2018 melawan Olympiacos. (LLUIS GENE/AFP)

Kehilangan Neymar dan kalah telak dari Real Madrid pada Piala Super Spanyol memicu prediksi buruk bagi Barcelona.

Penulis: Wieta Rachmatia

Banyak yang mengira kubu Blaugrana bakal mengalami bencana sepanjang musim 2017-2018. Namun, yang terjadi justru sebaliknya.

Barcelona begitu superior di La Liga tanpa kalah dengan mencatat tujuh kemenangan beruntun dan sekali imbang saja.

Fenomena serupa juga terjadi di Liga Champions.

Barca menaklukkan jawara Italia, Juventus, dengan skor 3-0. Lantas mereka menang 1-0 di kandang Sporting CP.

(Baca Juga: Alasan Barcelona Musim Ini Bisa Menjadi Tim Terbaik Sepanjang Sejarah)

Meski begitu, Ernesto Valverde selaku pelatih Barcelona mengingatkan pasukannya agar tidak cepat berpuas diri.

"Pada awal musim, orang-orang menganggap kami akan mengalami bencana. Kini kami terus memenangi pertandingan dan anggapan mereka pun berubah," ucap Valverde seperti dikutip ESPNFC.


Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, tersenyum saat berbicara dalam konfrensi pers di Barcelona pada 17 Oktober 2017 menjelang laga Grup D Liga Champions 2017-2018 melawan Olympiacos.(LLUIS GENE/AFP)

"Jadi, jangan harap segalanya tak akan berubah kembali bulan depan. Kami harus terus fokus menghadapi partai berikutnya," lanjut arsitek tim berusia 53 tahun itu.

Barcelona kudu terus mencatat kemenangan demi membuktikan prediksi publik salah.

Salah satu caranya adalah dengan memetik poin sempurna saat menjamu Olympiacos pekan ini.

Seharusnya, tugas ini bisa dengan mudah diselesaikan.

Meski belum pernah berhadapan dengan Olympiacos sebelumnya, Barcelona sukses memenangi sembilan dari 12 partai kontra klub Yunani.

(Baca Juga: James Rodriguez akan Pindah ke Liga Amerika pada Bursa Transfer Januari?)

Enam kemenangan di antaranya dibukukan di depan publik sendiri.

Bahkan faktanya, Barca tak terkalahkan dalam 22 partai kandang di ajang Liga Champions mulai September 2013.

Di sisi lain, Olympiacos tidak pernah menang saat berlaga di tanah Spanyol.

Rekor penampilan mereka adalah 12 kali kalah dan dua kali bermain imbang.

(Baca Juga: Pengorbanan Pemain Asing Bali United Saat Lawan Persiba Balikpapan Meski Sedang Diare)

Dilihat dari berbagai aspek, Barcelona jelas unggul.

Namun, bukan tak mungkin Olympiacos menampilkan kejutan dengan mencatat kemenangan pertama di fase penyisihan grup.

PRAKIRAAN FORMASI

BARCELONA (4-3-3): 1-Ter Stegen 2-Semedo, 3-Pique, 23-Umtiti, 18-Alba 4-Rakitic, 5-Busquets, 20-Roberto 10-Messi, 9-L. Suarez, 6-D. Suarez

OLYMPIACOS (4-3-3): 24-Proto 23-Koutris, 43-Nikolaou, 40-Engels, 77-Figueiras 8-Odjidja, 44-Zdjelar, 4-Romao 29-Emenike, 92-Seba, 90-Pardo

PREDIKSI BOLA 60-40

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P