Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Chelsea, Antonio Conte, sudah mengajak pasukannya realistis menyikapi peluang mempertahankan gelar juara di Premier League. Tanda-tanda The Blues bakal ngotot di Liga Champion?
Penulis: Dwi Widijatmiko
Chelsea sudah tertinggal sembilan poin dari Manchester City di puncak klasemen Premier League. Sementara City terus mencatatkan hasil impresif, Chelsea kadang kepayahan.
“Untuk saat ini, kami harus realistis dengan mengambil satu per satu pertandingan. Kami akan mencoba bertahan di empat besar Premier League."
"Tapi, tim juga berada di peringkat pertama di grup Liga Champion,” kata Conte pada Sky Sports usai timnya menang secara susah-payah atas Bournemouth (28/10).
Berangkat dari pernyataan itu, nantikan Chelsea akan berusaha keras meraih kemenangan pada matchday 4 Liga Champion menghadapi AS Roma, Selasa (31/10) di Olimpico.
Ini partai yang harus diseriusi Chelsea. Mengalihkan fokus ke Liga Champion menjadi esensial setelah mempertahankan gelar juara Premier League terlihat sulit untuk dikejar.
(Baca Juga: Inter Milan Temukan Starting XI yang Membuat Mereka Tak Terkalahkan)
Apalagi, kemenangan atas Roma bakal memastikan langkah Chelsea ke babak 16 besar.
Chelsea membawa modal berupa tiga kemenangan beruntun di Premier League dan Piala Liga usai ditahan Roma 3-3 pada matchday 3. Dalam tiga kemenangan itu, The Blues mencetak tujuh gol.
Kemampuan mencetak gol seperti itu dibutuhkan untuk mengambil hasil di Olimpico. Belakangan Roma memperlihatkan peningkatan performa di lini belakangnya.
(Baca Juga: Meski Kurang Puas, Spalletti tetap Sebut Inter Milan Layak Kalahkan Verona)
Kalau Chelsea selalu menang selepas matchday 3 Liga Champion, Roma tidak pernah kebobolan dalam tiga pertandingan. I Lupi juga selalu menang, cukup dengan skor 1-0.
PRAKIRAAN FORMASI
ROMA (4-3-3): 1-Alisson (K); 24-Florenzi, 20-Fazio, 5-Juan Jesus, 11-Kolarov (B); 4-Nainggolan, 16-De Rossi, 6-Strootman (G); 8-Perotti, 9-Dzeko, 92-El Shaarawy (P)
CHELSEA (3-4-2-1): 13-Courtois (K); 2-Ruediger, 30-Luiz, 28-Azpilicueta (B); 3-Alonso, 14-Bakayoko, 4-Fabregas, 21-Zappacosta (G); 10-Hazard, 11-Pedro (GS); 9-Morata (P)
PREDIKSI