Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kendati telah memenangi tiga pertandingan pertama di Grup A Liga Champions 2017-2018, Manchester United bakal kembali mengincar kemenangan saat menjamu penghuni dasar klasemen, Benfica, di Stadion Old Trafford, Selasa (31/10/2017).
Manchester United bakal memaksakan kemenangan pada pertandingan ini demi memastikan diri lolos ke fase gugur Liga Champions sedini mungkin.
Hal ini akan sangat penting bagi Manchester United agar dapat melakukan rotasi pada laga-laga berikutnya demi menjaga kebugaran fisik para pemain untuk melakoni laga di Liga Inggris.
Demi memenuhi target tersebut, Manajer Jose Mourinho kembali menurunkan beberapa pemain andalannya, seperti David De Gea, Eric Bailly, Nemanja Matic, Anthony Martial, dan Romelu Lukaku.
Padahal, dalam beberapa hari ke depan, Manchester United bakal melakoni laga berat di Liga Inggris dengan bertandang ke markas Chelsea, Stamford Bridge, pada Minggu (5/11/2017).
Sedangkan Benfica yang berusaha untuk meraih poin pertama di Grup C juga menurunkan tim yang tidak jauh berbeda dari pertemuan pertama saat kalah 0-1 dari Setan Merah di Estadio Da Luz.
(Baca Juga: Marc-Andre ter Stegen Puji Gelandang Incaran Barcelona sebagai Pemain Fantastis)
Pelatih Rui Vitoria juga kembali menurunkan kiper belia mereka, Mile Svilar, yang pada pertemuan pertama melakukan blunder dan berujung kekalahan bagi timnya.
Berikut susunan pemain kedua tim:
Manchester United: 1-David De Gea, 36-Matteo Darmian, 17-Daley Blind, 12-Chris Smalling, 3-Eric Bailly, 31-Nemanja Matic, 8-Juan Mata, 14-Jesse Lingard, 39-Scott McTominay, 11-Anthony Martial, 9-Romelu Lukaku.
Pelatih: Jose Mourinho
Benfica: 1-Mile Svilar, 8-Douglas Pereira, 66-Ruben Dias, 33-Jardel, 3-Alejandro Grimaldo, 5-Ljubomir Fejsa, 21-Pizzi, 18-Eduardo Salvio, 84-Diogo Goncalves, 9-Raul Jimenez, 10-Jonas Goncalves
Pelatih: Rui Vitoria
Wasit: Gediminas Mazeika
Berikut link streaming pertandingan yang akan dimulai pada Rabu (1/11/2017) pukul 02.45 WIB: