Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Phil Foden, Pemain Ketiga dari Milenium Baru di Liga Champions

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Rabu, 22 November 2017 | 13:35 WIB
Gelandang Manchester City, Phil Foden (tengah), bersama striker Sergio Aguero (kiri) dalam sesi latihan tim di City Football Academy, Manchester, Inggris, pada 20 November 2017. (OLI SCARFF / AFP)

Pemain muda Manchester City, Phil Foden, mendapat kesempatan bermain kala timnya menang 1-0 atas Feyenoord pada laga matchday kelima Liga Champions, Rabu (22/11/2017) dini hari WIB.

Pada laga tersebut, Foden masuk ke lapangan menggantikan Yaya Toure pada menit ke-75.

Catatan yang dihimpun BolaSport.com dari situs resmi UEFA menyebutkan, Foden adalah pemain ketiga kelahiran tahun 2000 atau sesudahnya yang pernah bermain di Liga Champions.

Lahir pada 28 Mei 2000, Foden masih berusia 17 tahun dan 177 hari saat tampil pada laga semalam.

(BACA JUGA: Brasil adalah Raja Liga Champions yang Sesungguhnya)

Debut Foden di Liga Champions ini hampir satu tahun sejak pemain Juventus, Moise Kean, mencetak sejarah sebagai pemain kelahiran milenium baru yang pertama tampil di Liga Champions.

Saat itu usia Kean masih 16 tahun dan 267 hari saja.

Pemain muda Juventus lainnya, Fabrizio Caligara, yang lahir pada 12 April 2000, menjadi pemain kedua setelah tampil pada matchday pertama Liga Champions musim ini.

Caligara tampil tiga menit saat Juventus dikalahkan Barcelona 0-3.

Namun, Foden, Kean, dan Caligara sama sekali tak termasuk dalam daftar pemain termuda yang tampil di Liga Champions.

Foden msetidaknya asih bisa membukukan rekor lain.

Jika ia diturunkan pada matchday enam nanti dan berhasil mencetak gol, Foden akan menjadi pemain termuda yang mampu mencetak gol di liga Champions.

(BACA JUGA: Raja Assist di Liga Champions Itu Bernama Cristiano Ronaldo)

5 Pemain Termuda Liga Champions:

  • Celestine Babayaro, Anderlecht: 16 tahun 87 hari (1994)
  • Alen Halilovic, Dinamo Zagreb: 16 tahun 128 hari (2012)
  • Youri Tielemans, Anderlecht: 16 tahun 148 hari (2013)
  • Charis Mavrais, Panathinaikos: 16 tahun 242 hari (2010)
  • Kenneth Zohore, Kobenhavn: 16 tahun 263 hari (2010)

5 Pencetak Gol Termuda Liga Champions:

  • Peter Ofori-Quaye, Olympiacos: 17 tahun 195 hari (1997)
  • Mateo Kovacic, Dinamo Zagreb: 17 tahun 216 hari (2012)
  • Cesc Fabregas, Arsenal: 17 tahun 218 hari (2004)
  • Bojan Krkic, Barcelona: 17 tahun 218 hari (2008)
  • Martin Klein, Sparta Praha: 17 tahun 241 hari (2002)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P