Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Chelsea harus menempuh jarak 8.046 kilometer menuju Azerbaijan untuk melawat ke markas Qarabag FK dalam lanjutan matchday kelima Liga Champions, Kamis (23/11/2017) pukul 00.00 WIB.
Pada pertemuan pertama di Stamford Bridge, markas Chelsea, anak asuh Antonio Conte berhasil menang dengan skor 6-0.
Misi wajib menang ditetapkan untuk para awak The Blues, mengingat kemenangan akan buat wakil Inggris ini lolos ke fase gugur Liga Champions.
Who are you backing? @FKQarabagh = @ChelseaFC = #UCL pic.twitter.com/xW0z6FKXpN
— #TeamOfTheYear (@ChampionsLeague) November 22, 2017
Namun, Conte tampaknya merotasi skuatnya jelang melawan Liverpool pada hari Minggu (26/11/2017) dini hari WIB.
(Baca Juga: 3 Pemain Gaek Ini Miliki Karier Cemerlang Pasca Ditendang Jose Mourinho, Nomor 1 Penyesalan Terbesar Sang Pelatih!)
Alvaro Morata dan Gary Cahill diistirahatkan di bangku cadangan.
Sedangkan tim penyerang Chelsea diisi oleh Pedro Rodriguez, Eden Hazard, dan Willian.
Selain itu, ban kapten akan dikenakan oleh palang pintu andalan The Blues, Cesar Azpiliqueta.
(Baca Juga: 3 Pemain Ini Makin Hebat Setelah Dibuang Jose Mourinho saat Masih Muda, Blunder Maksimal Sang Pelatih!)
Qarabag di sisi lain menurunkan skuat terbaik meski kesempatan untuk lolos ke babak 16 besar sangat kecil.