Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gemain (Kylian Mbappe, Edinson Cavani, dan Neymar) terus menebar pesona. Terakhir, mereka membawa PSG berpesta tujuh gol.
Rabu (22/11/2017) di Stadion Parc des Princes, Paris, Trio Macan membawa PSG menang 7-1 atas Celtic pada matchday 5 Liga Champions.
Pada pertandingan itu, Kylian Mbappe menyumbangkan satu gol dan satu assist, Edinson Cavani bikin dua gol.
Sementara Neymar berkontribusi dua gol dan satu assist.
Trio Macan sudah menghasilkan 41 gol dan 17 assist di Ligue 1 dan Liga Champions.
(Baca Juga: Setelah Empat Tahun, Akhirnya Lionel Messi Kembali Rasakan Bangku Cadangan)
Berkat mereka, PSG kini menjadi tim paling produktif di dua kompetisi tersebut.
Di Ligue 1 alias Liga Prancis , PSG sudah mencetak 43 gol dalam 13 laga, sementara di Liga Champions 24 gol dalam lima partai.
Lebih mengerikan lagi jika dihitung seberapa besar peran Trio Macan terhadap produksi gol PSG jika mereka selalu dimainkan bersama-sama.
Kylian Mbappe memproduksi 7 gol dan 7 assist dalam 13 partai di semua ajang. Rata-rata dia menyumbangkan 0,54 gol dan 0,54 assist per penampilan.