Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang Chelsea, Cesc Fabregras, berhasil menjadi pemain Spanyol keempat yang mencetak 20 gol di ajang Liga Champions.
Cesc Fabregas berhasil mencetak satu gol melalui titik penalti pada menit ke-73' pada saat Chelsea mengalahkan Qarabag 4-0 di kandang Qarabag, Kemis (23/11/2017).
Satu gol Cesc Fabregas ke gawang Qarabag tersebut membuat pemain asal Spanyol ini total berhasil mencetak 20 gol diajang Liga Champions.
Dilansir BolaSport.com dari Opta Joe, Fabregas menjadi pemain Spanyol keempat yang berhasil mencetak 20 gol di ajang Liga Champions.
Mantan pemain Barcelona bergabung dengan tiga pemain Spanyol lain yang telah mencetak 20 gol yaitu Fernando Torres dengan 20 gol, Fernando Morientes dan Raul Gonzales dengan 71 gol.
(Baca Juga: Jose Mourinho Bisa Gunakan 3 Strategi Ini agar Lukaku dan Ibrahimovic Bisa Main Bareng)
4 - Cesc Fabregas is the fourth Spanish player to hit the 20-goal mark in the Champions League (Raul 71, Fernando Morientes 33, Fernando Torres 20). Arriba.
— OptaJoe (@OptaJoe) November 22, 2017
Performa apik Fabregas saat laga kontra Qarabag juga mendapat pujian dari mantan pemain Chelsea Gleen Hoddle.
Menurut Hoddle kehadiran Fabregras membuat lini tengah Chelsea aman.
"Fabregas memberinya sedikit rasa aman keamanan," ujar Gleen Hoddle dilansir BolaSport.com dari Mirror.
(Baca Juga : Hanya Eden Hazard yang Mampu Buat Legenda Liverpool dan Manchester United Akur)
Dirinya memiliki kemapuan yang cepat untuk mendistribusikan bola dan memenangkan bola kembali,
Chelsea sendiri berkat kemenangan atas Qarabag tersebut berhasil memastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on