Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, memprediksi bahwa timnya akan baik-baik saja saat menjalani babak 16 Besar Liga Champions pada Februari 2018.
Real Madrid lolos ke fase gugur sebagai runner-up Grup H di bawah Tottenham Hotspur.
Fakta tersebut lantas membuat kualitas Real Madrid yang notabene juara bertahan, diragukan.
Terlebih lagi, mereka juga terseok-seok di Liga Spanyol dengan tertinggal delapan poin dari Barcelona selaku pemuncak tabel.
(Baca Juga : Lagi-lagi, Cristiano Ronaldo Ukir Rekor di Liga Champions)
Namun, menurut Zidane, situasi segera berubah.
"Saya yakin bahwa kami akan baik-baik saja pada Februari 2018," kata Zidane, seperti yang BolaSport.com dari situs Marca.
Zidane juga tidak mengkhawatirkan potensi bertemu lawan berat pada babak 16 besar.
Di daftar juara grup, ada sejumlah tim unggulan macam Manchester City, Barcelona, Paris Saint-Germain (PSG).
(Baca Juga: Perkenalkan Rahasia Penampilan Ciamik Lazio, 11 Pemain Penoreh Sejarah)
"Real Madrid akan berada dalam kondisi lebih stabil setelah jeda kompetisi. Kami akan tetap menunggu undian pada Senin, meski menghadapi prospek bertemu lawan yang sulit," ucap Zidane.
"Saya tak mau memikirkan lawan kami nanti; pertandingan babak 16 Besar juga baru akan berlangsung pada Februari," tuturnya.